Sukses

Jadwal Semifinal Indonesia Masters 2020 Hari Ini

Babak semifinal Indonesia Masters 2020 akan dimulai pada pukul 12.00 WIB. Berikut jadwal lengkapnya:

Liputan6.com, Jakarta- Greysia Polii / Apriyani Rahayu memastikan langkah ke final Daihatsu Indonesia Masters 2020. Di semifinal, mereka sukses mengalahkan pasangan Korea Selatan, Kim So Yeong/Kong Hee Yong, 21-19, 21-15, di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (18/1/2020). Ganda putri Indonesia ini lolos ke babak final.

Selain Greysia/Apriani, ganda putra Merah Putih menguasai babak empat besar dengan meloloskan tiga wakil, yakni unggulan pertama Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, unggulan kedua Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan unggulan kelima Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Indonesia telah memastikan tiket final Daihatsu Indonesia Masters dari bentrok Ahsan/Hendra versus Fajar/Rian nanti. Sementara, Kevin/Marcus akan menghadapi wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Woii Yik.

Satu lagi, semifinalis asal Indonesia adalah tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting. Anthony akan bersua unggulan kelima asal Denmark, Viktor Axelsen. Ini akan menjadi pertemuan keenam bagi Anthony dan Axelsen. Untuk sementara, Anthony memimpin dengan kemenangan 3-2.

Babak semifinal Indonesia Masters 2020 akan dimulai pada pukul 12.00 WIB. Berikut jadwal lengkapnya.

Saksikan Video Indonesia Masters 2020 di Bawah Ini

2 dari 3 halaman

Jadwal Semifinal Indonesia Masters 2020

Lapangan 1 Istora mulai pukul 12.00 WIB

Pertandingan kelima - Viktor Axelsen Vs Anthony Sinisuka Ginting

Pertandingan keenam - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Pertandingan kedelapan - Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon Vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik

3 dari 3 halaman

Link Live Streaming

Laga semifinal Indonesia Masters 2020 juga bisa Anda saksikan di TVRI melalui link berikut ini....