Sukses

Solskjaer Diminta Jadikan 3 Pemain Ini Target Utama Transfer MU

Solskjaer diminta untuk segera mencari pengganti Rashford. Scholes juga mendesak manajemen MU menggelontorkan uang di bursa transfer Januari.

Liputan6.com, Jakarta Manajer Manchester United (MU) Ole Gunnar Solskjaer diminta untuk segera mencari pengganti Marcus Rashford. Bahkan, mantan gelandang MU Paul Ince merekomendasikan tiga target transfer untuk eks klubnya.

Seperti diketahui Rashford bisa absen hingga dua bulan akibat fraktur stres punggung yang dialami saat pertandingan MU lawan Wolves di Piala FA, pekan lalu. Namun, Solskjaer seperti mengecilkan peluang MU menandatangani pengganti untuk Rashford, dengan jendela transfer ditutup pada 31 Januari nanti.

Karena itu, Ince telah mendesak mantan klubnya untuk memasuki jendela transfer dan menandatangani tiga pemain baru. Ia minta Solskjaer memutuskan apakah dia tetap dengan apa yang dia miliki, atau membawa seseorang masuk. “Bagi saya, terlalu banyak pertaruhan untuk bertahan dengan lot saat ini," katanya.

Sebelumnya, Paul Scholes juga mendesak manajemen MU menggelontorkan uang di bursa transfer Januari. Ia menilai skuat MU yang ada saat ini belum cukup untuk terus bersaing di papan atas. Berikut 3 pemain yang diusulkan Ince untuk diboyong MU:

2 dari 4 halaman

Danny Ings

Ince merekomendasikan pemain Southampton, Danny Ings. "Saya rasa pemain seperti Danny Ings akan menjadi rekrutan yang bagus. Saat ini ia terlihat mencetak gol dengan mudah."

Ince menilai sang striker sudah teruji ketajamannya dan ia akan menjadi opsi yang bagus untuk lini serang Setan Merah.

Musim ini, Ings memang tengah onfire bersama Southampton. Striker berusia 27 tahun tersebut tercatat sudah mengemas 16 gol bagi The Saints sejauh ini.

“Jelas, penggemar Southampton tidak akan mau mendengar itu, tetapi jika Anda menginginkan seseorang yang dalam bentuk dan mencetak gol, Ings bisa menjadi yang baik, datang pilihan.

3 dari 4 halaman

Edinson Cavani

Ince juga mengakui bahwa akan sangat menarik jika MU bisa mendatangkan Edinson Cavani ke Old Trafford. Namun, sepertinya hal ini akan sulit terwujud, karena striker Paris Saint-Germain (PSG) itu diberitakan lebih memilih untuk pindah ke Atletico Madrid.

Striker Uruguay itu, sebelumnya disebut-sebut telah meminta kepada PSG agar melepasnya pada jendela transfer Januari ini. Dan, hal itu dibenarkan Direktur Olahraga Leonardo.

Keinginan Cavani untuk meninggalkan PSG makin menguatkan kabar jika eks Napoli itu bakal merapat ke Spanyol berseragam Los Rojiblancos.

Leonardo mengungkapkan, segala kemungkinan masih terjadi, tergantung pada besaran tawaran klub yang tertarik meminang Cavani. Yang jelas, pihaknya berharap striker yang telah membela PSG selama 6,5 tahun itu mau bertahan.

4 dari 4 halaman

Fernando Llorente

Fernando Llorente, menurut Ince, juga adalah pilihan yang layak. Mantan striker Tottenham ini, sekarang juga banyak dikait-kaitkan dengan klub papan atas Inggris

Llorente juga dilaporkan sedang menunggu pendekatan dari MU sebelum membuat keputusan tentang masa depannya.

Sebelumnya, eks striker Juventus itu ditaksir klub Serie A Lazio, Inter Milan dan Fiorentina. Tapi, Llorente diyakini akan menunggu pinangan dari MU.