Sukses

Real Valladolid Vs Real Madrid, Instruksi Jitu Zidane Bikin Nacho Cetak Gol Kemenangan

Real Madrid berhasil memenangkan laga penting lawan Real Valladolid. Nacho mencetak gol satu-satunya di pertandingan pekan ke-21 Liga Spanyol itu.

Liputan6.com, Madrid- Zinedine Zidane menunjukkan kelasnya saat memimpin Real Madrid menang 1-0 atas Real Valladolid di Jose Zorilla, Senin (27/1/2020) dini hari WIB. Gol kemenangan yang dicetak Nacho di menit ke-78 merupakan buah dari instruksi jitunya.

Zidane memang berjasa atas gol Nacho untuk Real Madrid tersebut. Lihat saja selebrasi Nacho yang berlari ke arah Zidane usai cetak gol.

"Saya bahagia lihat dia cetak gol. Beberapa saat sebelum dia cetak gol, saya bilang agar dia menyerang dan dekati tiang gawan," kata Zidane seperti dikutip Marca.

"Dia seorang bek yang tak banyak cetak gol. Jadi saya bahagia untuk dia."

Real Madrid kini berada di puncak klasemen Liga Spanyol dengan 46 poin. Mereka unggul tiga poin atas Barcelona yang kini berada di posisi dua.

 

Video

2 dari 2 halaman

Ogah Jemawa

Zidane mengaku ogah jemawa dengan keberhasilan Real Madrid rebut klasemen Liga Spanyol. Menurut dia, posisi pertama klasemen tak mengubah apapun.

"Tak ada yang berubah dengan kondisi ini. Kami harus terus tampil bagus. Musim masih panjang dan sulit," katanya.

Saat melawan Valladolid, Real Madrid memang menghadapi perlawanan yang ketat. Zidane mengaku sudah prediksi ini.

"Ini laga sulit melawan tim yang solid. Mereka hanya kalah satu kali di kandang dan bermain bagus. Kemenangan ini sangat penting," ujar Zidane.