Liputan6.com, Jakarta - Proliga 2020 putaran pertama di seri perdana sudah berakhir. Tuan rumah Surabaya Bhayangkara Samator menyapu bersih dua laga dengan kemenangan di GOR Gelanggang Remaja Pekanbaru.
Pada laga pertama Proliga 2020, Samator mengalahkan Jakarta Garuda dengan skor 3-2 (22-25, 20-25, 25-23, 25-20, 16-14) pada 24 Januari lalu. Dua hari berselang, sang juara bertahan menumbangkan pendatang baru Lamongan Sandang MHS dengan skor 3-1 (25-22, 25-19, 23-25, 25-18).
Baca Juga
Setelah Samator, giliran Jakarta Pertamina Energi menjadi tuan rumah putaran kedua seri pertama Proliga. Pertamina memiliki GOR Satria Purwokerto sebagai kandang.
Advertisement
Putaran kedua seri pertama Proliga 2020 akan berlangsung dari 31 Januari hingga 2 Februari. Berikut jadwal selengkapnya:
Â
Â
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Jadwal Proliga 2020
Putaran 2: GOR Satria Purwokerto
Tuan rumah: Jakarta Pertamina Energi
Jumat, 31 Januari 2020
16.00: (putri) Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim vs Jakarta Pertamina Energi
18.00: (putra) Palembang Bank SumbelBabel vs Surabaya Bhayangkara Samator
Â
Sabtu, 1 Februari 2020
16.00: (putra) Lamongan Sadang MHS vs Jakarta Garuda
18.00: (putri) Jakarta BNI 46 vs Jakarta PGN Popsivo Polwan
20.00: (putra) Palembang Bank SumbelBabel vs Jakarta Pertamina Energi
Â
Â
Advertisement
Jadwal Lainnya
Minggu, 2 Februari 2020
16.00: (putra) Jakarta BNI 46 vs Surabaya Bhayangkara Samator
18.00: (putri) Bandung bjb Tandamata vs Jakarta Pertamina Energi
20.00: (putra) Jakarta Garuda vs Jakarta Pertamina Energi