Sukses

AC Milan Lolos ke Semifinal, Hakan Calhanoglu Jadi Pemain Terbaik

Di babak semifinal nanti, AC Milan sudah ditunggu klub tangguh Juventus. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan sebelumnya sukses menyingkirkan AS Roma.

Liputan6.com, Milan - AC Milan berhasil kalahkan Torino dengan skor 4-2 melalui perpanjangan waktu di laga perempat final Coppa Italia musim 2019/20, Selasa (28/1/2020) atau Rabu dinihari WIB. Kemenangan ini memastikan MIlan lolos ke semifinal.

Pada laga itu, Hakan Calhanoglu layak terpilih menjadi pemain terbaik alias man of the match. Calhanoglu bukan hanya jadi penyelamat tim, tapi juga ikut membawa kemenangan untuk AC Milan.

Calhanoglu yang masuk sejak babak kedua menjadi pahlawan kemenangan Rossoneri dengan mencetak dua gol. Berkat kemenangan ini, Milan pun berhak melaju ke babak semifinal.

Di babak semifinal nanti, AC Milan sudah ditunggu klub tangguh Juventus. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan sebelumnya sukses menyingkirkan AS Roma.

2 dari 3 halaman

Sang Pahlawan

Dalam laga ini, Milan sejatinya tertinggal 1-2 hingga masa injury time. Namun, Calhanoglu kemudian muncul sebagai pahlawan tuan rumah setelah ia sukses menyamakan skor.

Memasuki babak tambahan, Calhanoglu pun kembali menunjukkan magisnya. Tembakan keras pemain asal Turki itu sukses membawa Milan berbalik memimpin dan akhirnya menang 3-2.

Kemenangan ini menjadi yang keenam secara beruntun diraih Milan dalam semua kompetisi. Kini, Rossoneri pun bertekad masuk empat besar di klasemen Serie A.

3 dari 3 halaman

Penghormatan untuk Kobe Bryant

AC Milan juga mengajak penonton untuk memberi penghormatan bagi Kobe Bryant beberapa menit sebelum kick-off.

Seperti mayoritas penduduk dunia, AC Milan bersedih menyusul meninggalnya Kobe Bryant akibat kecelakaan helikopter, Minggu (26/1/2020).

Namun, Bryant memiliki tempat khusus di hati klub. Pasalnya, legenda LA Lakers itu mendukung AC Milan. Bryant menjadi suporter I Rossoneri sejak menghabiskan masa kecil di Italia.

Sumber: AC Milan

Disadur dari: Bola.net (penulis Ari Prayoga, published 29/1/2020)