Liputan6.com, Turin - Juventus akan menjamu Fiorentina di Allianz Arena, Turin, Minggu (2/2/2020) pada pekan ke-22 Liga Italia. Ini peluang Juventus memperlebar jarak dengan Inter Milan di klasemen Liga Italia.
Saat ini, Juventus berada di puncak klasemen dengan mengemas 51 poin. Si Nyonya Tua, sebutan Juventus, hanya unggul tiga poin dari Inter Milan.
Laga melawan Fiorentina dijadikan Juventus sebagai ajang kebangkitan. Di pertandingan sebelumnya, Si Nyonya Tua kalah 1-2 dari Juventus.
Advertisement
Penjaga gawang Juventus, Gianluigi Buffon, mengaku timnya sedikit menganggap remeh Napoli. Menurutnya, Juventus harusnya dapat memenangi laga tersebut.
"Itu adalah kekalahan buruk. Kami bisa saja dan harusnya dapat melakukan yang lebih baik. Bagaimanapun, langkah-langkah negatif seperti itu diperlukan untuk menemukan rasa lapar dan kerendahan hati, dan untuk tidak menerima apa pun begitu saja," kata Buffon dikutip dari Football Italia.
Anda bisa menyaksikan duel Juventus vs Fiorentina secara eksklusif di Vidio mulai jam 18.30 WIB melalui link berikut ini....
Â
Saksikan video pilihan berikut ini:
Prediksi Susunan Pemain
Juventus (4-3-1-2): Wojciech Szczesny; Juan Cuadrado, Leonardo Bonucci, Matthijs De Ligt, Alex Sandro; Adrien Rabiot, Rodrigo Bentacur, Blaise Matuidi; Aaron Ramsey; Gonzalo Higuain, Cristiano Ronaldo.
Pelatih: Maurizio Sarri.
Fiorentina (3-5-2): Bartlomiej Dragowski; Federico Ceccherini, German Pezzella, Luca Ranieri; Pol Lirola, Marco Benassi, Erick Pulgar, Gaetano Castrovilli, Lorenzo Venuti; Federico Chiesa, Dusan Vlahovic.
Pelatih: Giuseppe Iachini.
Advertisement