Jakarta- Manchester United (MU) harus puas bermain imbang tanpa gol ketika menjamu Wolverhampton Wanderers pada laga pekan ke-25 Premier League. Hasil ini membuat MU tak bisa meraih kemenangan dalam tiga laga terakhir di liga.
Menjalani duel di Old Trafford, Sabtu (1/2/2020) malam WIB, The Red Devils menguasai jalannya laga sejak bola digulirkan. Berdasarkan statistik di situs resmi Premier League, MUÂ menorehkan 64,2 persen penguasaan bola, berbanding 35,8 persen milik Wolverhampton.
Baca Juga
MU juga memperoleh lima peluang bagus dari 15 kesempatan. Adapun The Wolves melepaskan 14 tembakan yang tiga di antaranya mengarah ke gawang.
Advertisement
Meski menguasai jalannya laga, Manchester United tak mampu mencetak gol, sedangkan Wolverhampton Wanderers gagal menaklukkan ketangguhan David De Gea di bawah mistar gawang. Alhasil, skor 0-0 bertahan hingga laga berakhir.
Hasil ini membuat MU gagal meraih tiga poin dalam tiga laga terakhir di Premier League. Sebelumnya, mereka menelan kekalahan dengan skor serupa, yakni 0-2 kontra Liverpool dan Burnley.
Hasil ini membuat Manchester United tetap berada di peringkat enam klasemen sementara Premier League dengan nilai 35. Mereka hanya unggul produktivitas gol atas Wolverhampton di posisi ketujuh.
Berikut ini adalah kumpulan data dan fakta setelah MUÂ ditahan Wolverhampton Wanderers di Old Trafford.
Â
Video
Data dan Fakta
1. MUÂ untuk pertama kalinya gagal mencetak gol dalam tiga pertandingan Premier League secara beruntun, setelah terakhir kali terjadi pada Oktober 2016.
2. MU juga untuk pertama kalinya gagal mencetak gol dalam laga kandang di liga secara beruntun. Terakhir kali hal serupa terjadi pada Maret 2014.
3. Wolverhampton tanpa kemenangan dalam 12 pertandingan tandang terakhir kontra Manchester United di semua kompetis (3 imbang; 9 kalah).
4. The Wolves adalah klub pertama yang mencatatkan clean sheet di Premier League melawan dua klub Manchester dalam satu musim, sejak terakhir kali ditorehkan Chelsea pada musim 2013-2014.
5. Ini adalah hasil 0-0 pertama Wolverhampton di Premier League sejak laga pembuka Premier League kontra Leicester City. Selain itu, hasil tersebut adalah yang ketiga dari 63 pertandingan Premier League The Wolves di bawah asuhan Nuno Espirito Santo.
6. Bruno Fernandes melepaskan lebih banyak tembakan (5), sepakan tepat sasaran (3), dan melepaskan lebih banyak umpan (88) dibandingkan pemain Manchester United lainnya.
7. Delapan pemain Portugal tampil pada laga Manchester United kontra Wolverhampton Wanderers. Portugal menjadi negara ketiga di luar Inggris yang memiliki setidaknya delapan pemain yang tampil pada laga Premier League, setelah Prancis dan Spanyol.
Sumber: BBC
Disadur dari Bola.com (Penulis Rizki Hidayat/Editor Benediktus Gerendo, Published 2/2/2020)
Advertisement