Sukses

Bangun Akademi Hebat, Liverpool Bisa Hemat di Bursa Transfer

CEO Liverpool, Peter Moore, yakin dengan akademi hebat akan membuat mereka bisa berhemat banyak uang di bursa transfer pemain.

Liputan6.com, Liverpool - CEO Liverpool, Peter Moore, yakin dengan akademi hebat akan membuat mereka bisa berhemat banyak uang di bursa transfer pemain.

Moore sosok yang sangat percaya diri dalam mengintegrasikan pemain dari tim muda ke tim utama. Dia paham itu sesuatu yang ingin dilakukan pelatih Jurgen Klopp.

Merekrut dan membina para pemain di akademi dengan baik dapat menghemat ratusan juta pound sterling dari kas Liverpool untuk belanja bintang baru di bursa transfer.

Di babak keempat Piala FA, Liverpool menurunkan para pemain akademi mereka untuk mengalahkan Shrewsbury Town. Itu menjadi sinyal baik untuk masa depan klub yang bermarkas di Anfield ini.

"Apa yang ditunjukkan saat melawan Shrewsbury adalah kekuatan yang dapat dilakukan oleh sistem akademi," jelas Peter Moore, seperti dilansir Soccer Laduma.

Video Pilihan

2 dari 3 halaman

Pemain yang Bersinar

"Dalam dunia sepakbola di mana para pemain hengkang untuk 50 juta, 100 juta, atau 150 juta pound sterling dan, dalam beberapa kasus mencapai 200 juta pound sterling, untuk membawa pemain ke tim utama seperti Trent Alexander-Arnold, atau Curtis Jones dan kemudian Harvey Elliott, itu hebat," ungkapnya.

Sederet pemain akademi Liverpool lainnya turut bersinar musim ini. Sebut saja Ki-Jana Hoever, Neco Williams, Pedro Chirivella, hingga Sepp van Berg, yang mampu mengejutkan.

3 dari 3 halaman

Selamatkan Banyak Uang

"Ini bukan hanya mengembangkan bakat, ini akan menyelamatkan banyak uang kami. Itu berarti Anda tidak selalu harus pergi ke bursa transfer," terang Moore.