Jakarta- Chelsea akan menjamu Manchester United (MU) di Stamford Bridge pada pekan ke-26 Premier League 2019-2020, Selasa (18/2/2020) dini hari. The Blues menjadikan laga ini sebagai ajang balas dendam. Sedangkan, Red Devils mengincar hattrick kemenangan atas lawannya.
Jorginho di kubu Chelsea, dan rekrutan anyar Bruno Fernandes di pihak tim Setan Merah bakal memegang peranan krusial. Jorginho adalah salah satu motor permainan utama, sedangkan Fernandes diyakini bisa menjadi pengatur permainan sekaligus pemain kunci di timnya.
Chelsea dan MUÂ sudah bertemu dua kali musim ini, dan Chelsea selalu kalah. Pertemuan pertama tersaji di pekan pembuka Premier League, dan Chelsea tumbang 0-4 di Old Trafford.
Advertisement
Manchester United memenangi laga tersebut lewat sepasang gol Marcus Rashford (1 penalti), serta masing-masing satu gol Anthony Martial dan Daniel James. Setelah itu, Rashford kembali mencetak brace untuk membawa Manchester United mengalahkan Chelsea 2-1 di putaran ke-4 Carabao Cup, di Stamford Bridge.
Namun, Manchester United tak bisa mengandalkan Rashford kali ini. Dia masih menepi akibat cedera. Odion Ighalo pun bisa diberi kesempatan untuk melakoni debutnya.
Chelsea saat ini menempati posisi empat klasemen sementara dengan 41 poin. Manchester United terpaut enam poin di belakang mereka.
Chelsea membutuhkan kemenangan untuk mempertahankan posisi di empat besar, sedangkan MU mengincar tambahan poin demi upaya merangsek ke papan atas. Duel di Stamford Bridge ini pun diyakini bakal berlangsung ketat.
Prediksi Susunan Pemain
Chelsea (4-2-3-1):Â Kepa; Azpilicueta, Rudiger, Tomori, James; Kante, Jorginho; Hudson-Odoi, Mount, Willian; Abraham.
Pelatih: Frank Lampard
Info skuat: Van Ginkel (cedera), Pulisic (cedera), Loftus-Cheek (sangat meragukan), Abraham (meragukan), Giroud (meragukan).
Â
Manchester United (3-4-1-2):Â De Gea; Shaw, Maguire, Lindelof; Williams, Matic, Fred, Wan-Bissaka; Fernades; Martial, Ighalo.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
Info skuat: Rashford (cedera), Pogba (cedera), Tuanzebe (cedera), McTominay (cedera), Ighalo (meragukan), Fosu-Mensah (meragukan).
Advertisement
Data dan Fakta
Pertemuan: 55
Chelsea menang: 18
Gol Chelsea: 71
Imbang: 21
Manchester United menang: 16
Gol Manchester United : 70
Â
5 Pertemuan TerakhirÂ
31-10-2019 Chelsea 1-2 Manchester United (Carabao Cup)
11-08-2019 Manchester United 4-0 Chelsea (EPL)
28-04-2019 MManchester United U 1-1 Chelsea (EPL)
19-02-2019 Chelsea 0-2 Manchester United (Piala FA)
20-10-2018 Chelsea 2-2 Manchester United (EPL)
Â
5 Pertandingan Terakhir Chelsea (M-K-S-M-S)Â
11-01-2020 Chelsea 3-0 Burnley (EPL)
19-01-2020 Newcastle 1-0 Chelsea (EPL)
22-01-2020 Chelsea 2-2 Arsenal (EPL)
26-01-2020 Hull 1-2 Chelsea (Piala FA)
01-02-2020 Leicester 2-2 Chelsea (EPL)
Â
5 Pertandingan Terakhir Manchester UnitedÂ
19-01-2020 Liverpool 2-0 Manchester United (EPL)
23-01-2020 Manchester United 0-2 Burnley (EPL)
26-01-2020 Tranmere 0-6 Manchester United (Piala FA)
30-01-2020 Manchester City 0-1 Manchester United (Carabao Cup)
02-02-2020 Manchester United 0-0 Wolverhampton (EPL)
Statistik
Rekor kandang Chelsea di Premier League musim ini: Memang 5 kali, seri tiga kali, dan kalah empat kali, mencetak 16 gol dan kebobolan 12 kali.
Chelsea selalu imbang dalam 2 laga terakhirnya di Premier League: Chelsea 2-2 Arsenal, Leicester 2-2 Chelsea.
Chelsea cuma menang 1 kali dalam 5 laga terakhirnya di Premier League (M1 S3 K1).
Chelsea tanpa kemenangan dalam 5 laga terakhirnya melawan Manchester United di semua kompetisi (M0 S2 K3).
Rekor tandang Manchester United di Premier League musim ini: M3 S3 K6, gol 12-17.
Manchester United tanpa kemenangan dalam 3 laga terakhirnya di Premier League (M0 S1 K2).
Manchester United selalu mencetak minimal 2 gol dalam 3 laga tandang terakhirnya melawan Chelsea di semua kompetisi.
Sumber: Bola.net
Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, published 17/2/2020)
Advertisement
Prediksi Bola.com
Chelsea Vs Manchester United (50:50)