Liputan6.com, Nevada - Duel akbar akan terjadi di ring tinju kelas berat versi WBC antara Deontay Wilder vs Tyson Fury, Minggu (23/2/2020). Duel ini akan diselenggarakan di MGM Garden Arena, Nevada.
Duel Wilder vs Fury kali ini merupakan jilid kedua setelah keduanya pernah adu pukul pada pertandingan 1 Desember lalu. Hasilnya, Wilder sukses mempertahankan sabuk juara WBC setelah ofisial pertandingan memutuskan duel berlangsung imbang.
Baca Juga
Kendati demikian, sejumlah pihak menilai hasil itu kontroversial. Alhasil, pertandingan ulangan pun digelar hari ini.
Advertisement
Nama Tyson Fury sebelumnya melambung saat mengalahkan Wladimir Klitschko, 2015 lalu. Dalam duel yang berlangsung di Esprit Arena, Düsseldorf, itu, Fury dinyatakan menang angka mutlak.
Sejak saat itu, Fury belum terkalahkan. Lima pertarungan yang dilaluinya hanya satu yang berakhir imbang, yakni saat bertemu Wilder. Fury mencatat rekor bertanding 29 kali menang dan 1 kali seri.
Wilder sendiri bukan petinju sembarangan. Pria berusia 34 tahun itu jauh lebih berpengalaman dari Fury. Saat ini, rekor bertanding Wilder 42 kali menang dan sekali seri. Wilder merupakan pemegang sabuk juara dunia kelas berat versi WBO dan sudah berkali-kali mempertahankan gelar tersebut.
Sejak 2015, Wilder berhasil mempertahankan gelar yang direbutnya lewat duel melawan Bermane Stiverne. Dalam laga yang berlangsung di MGM Arena, Las Vegas, itu, Wilder menang angka mutlak.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Tuntaskan Penasaran
Pertarungan Wilder melawan Tyson Fury, pada Minggu nanti, bakal menjawab rasa penasaran kedua petinju setelah meraih hasil seri dua tahun lalu. Duel ini akan berlangsung mulai pukul 09.00 WIB.
Bagi Anda penggemar tinju profesional, pertarungan Wilder vs Fury juga bisa disaksikan lewat Live Streaming di Mola TV. Dan jadwal selengkapnya bisa disimak pada halaman selanjutnya.
Advertisement
Jadwal Siaran Langsung
Jadwal Siaran Langsung
Titel: Kejuaraan Dunia Kelas BeratÂ
Sabuk: WBCÂ
Deontay Wilder vs Tyson Fury
Lokasi: MGM Arena, Las Vegas, Nevada, AS
Siarang Langsung: Live Streaming Mola TV, TV One
Minggu (23/2/2020) pukul 09.00 WIB.