Sukses

Xhaka Pikir-pikir Jika Ditawari Jadi Kapten Arsenal Lagi

Jabatan Xhaka sebagai kapten Arsenal dicopot November lalu oleh manajer saat itu, Unai Emery. Saat itu ia berkonflik dengan fans The Gunners usai laga lawan Crystal Palace yang berakhir 2-2.

Liputan6.com, Jakarta - Granit Xhaka mengaku akan pikir-pikir jika nantinya bakal diberikan ban kapten lagi di Arsenal. Ia menilai kontribusinya bakal tetap sama walaupun tak menjabat sebagai pemimpin di lapangan.

Jabatan Xhaka sebagai kapten Arsenal dicopot November lalu oleh manajer saat itu, Unai Emery. Saat itu ia berkonflik dengan fans The Gunners usai laga lawan Crystal Palace yang berakhir 2-2.

Bahkan masa depan Xhaka di Arsenal sempat dipertanyakan pada bursa transfer Januari kemarin. Namun perubahan manajer membuat nasib Xhaka berubah.

Mikel Arteta kembali mempercayakan lini tengah Arsenal pada Xhaka. Ia pun membayar kepercayaan itu dengan solid di lapangan.

Arsenal belum terkalahkan pada tahun 2020. Mereka juga terus memperbaiki posisi di klasemen Liga Inggris.

 

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 3 halaman

Komentar Xhaka

"Saya tidak mau menjadi kapten Arsenal lagi. Bahkan jika klub memintanya, saya akan berpikir dua kali," ujar Xhaka seperti dilansir Evening Standard.

"Dengan atau tanpa ban kapten di lengan saya selalu memberikan yang terbaik. Yang jelas saya hanya ingin memikirkan masa depan sekarang," ujarnya menambahkan.

"Saya tahu Arsenal punya prospek bagus bersama Arteta. Itu sebabnya saya sangat bahagia sekarang bisa bermain lagi di sini."

3 dari 3 halaman

Hasil Liga Inggris

Chelsea 2-1 Tottenham

Burnley 3-0 Bournemouth

Crystal Palace 1-0 Newcastle

Sheffield United 1-1 Brighton& Hove Albion

Southampton 2-0 Aston Villa

Leicester 0-1 Manchester City

MU 3-0 Watford

Arsenal 3-2 Everton

Liverpool 3-2 West Ham

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Granit Xhaka adalah seorang pemain bola yang tergabung di klub Arsenal
    Granit Xhaka adalah seorang pemain bola yang tergabung di klub Arsenal

    granit xhaka

  • Mikel Arteta