Liputan6.com, Jakarta - Persija Jakarta menghukum gelandang Sandi Sute berupa larangan tampil dua laga. Sanksi diberikan menyusul perilakunya pada pertandingan Shopee Liga 1 2020 melawan Borneo FC.
"Atas dasar rasa kebersamaan, saling menghormati, dan mendahulukan tim di atas kepentingan pribadi, maka manajemen memutuskan untuk memberikan hukuman disiplin berupa skorsing sebanyak dua pertandingan dalam lanjutan kompetisi Liga 1 2020," ujar manajer Persija Bambang Pamungkas, dilansir situs resmi klub.
Sandi Sute bereaksi marah ketika diganti pada menit ke-20 laga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (1/3/2020). Pelatih Sergio Farias menggantikannya dengan Evan Dimas.
Advertisement
Pemain yang memperkuat Persija sejak tahun 2017 tersebut menendang botol minum setelah meninggalkan lapangan. Dia kemudian langsung menuju ruang ganti dan tidak bergabung dengan rekan-rekannya di bangku cadangan.
Bambang Pamungkas menyadari perilaku Sandi Sute didasari keinginan untuk memberikan yang terbaik bagi klub. Namun, perilakunya tetap tidak sesuai dengan filosofi Macan Kemayoran dan tidak bisa dibenarkan.
Â
Jadi Pelajaran
Dengan sanksi tersebut, Sandi Sute akan absen pada pertandingan versus Persebaya Surabaya, Sabtu (7/3/2020), dan Bhayangkara FC, Sabtu (14/3/2020).
"Semoga kejadian ini menjadi yang terakhir dan dapat menjadi pelajaran. Tidak hanya bagi Sandi Sute, tapi juga pemain yang lain," kata Bambang Pamungkas.
Advertisement
Gol Evan Dimas
Persija memenangkan pertandingan melawan Borneo FC dengan skor 3-2. Evan Dimas mencetak salah satu gol kemenangan tuan rumah.