Sukses

Tajam Bersama Inter Milan, Lukaku Disanjung Luis Figo

Yang lebih hebat lagi, Lukaku sanggup mencetak gol demi gol bagi Inter Milan. Sejauh ini ia telah mengoleksi 17 gol di Serie A dari 24 pertandingan.

Liputan6.com, Milan - Ketajaman Romelu Lukaku di Inter Milan membuat Luis Figo kagum. Ia pun tak sungkan memuji striker timnas Belgia tersebut.

Penyerang asal Belgia itu mengalami masa-masa sulit bersama dengan Manchester United. Ia tak bisa mencetak gol secara konsisten, khususnya di laga-laga besar dan krusial.

Pada akhirnya, MU pun rea menjualnya pada musim panas 2019 kemarin. Ia dilego ke Inter Milan.

Di Italia, Lukaku tak perlu beradaptasi dengan lama. Ia langsung bisa nyetel dengan performa rekan-rekannya.

Yang lebih hebat lagi, Lukaku sanggup mencetak gol demi gol bagi Inter Milan. Sejauh ini ia telah mengoleksi 17 gol di Serie A dari 24 pertandingan.

Luis Figo pernah bermain di Inter Milan. Ia tentu memperhatikan pergerakan Romelu Lukaku sejauh ini.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 3 halaman

Komentar Figo

“Ia sangat fantastis tahun ini. Ia bahagia, dan saya pikir Anda menyadarinya," kata Figo kepada surat kabar Belgia L'Avenir, seperti dilansir Football Italia.

“Ia banyak mencetak gol, akan sangat membantu jika tim solid dan percaya pada peluang mereka memenangkan Scudetto."

“Ada banyak perbedaan antara Serie A dan Premier League, tetapi ia tidak mengejutkan saya."

 

3 dari 3 halaman

Perbedaan

Luis Figo juga mengaku kagum dengan insting gol yang dimilik oleh Romelu Lukaku. Menurutnya hal itu akan membuat striker 26 tahun tersebut bisa mencetak gol dari mana pun.

“Ketika Anda memiliki sense gol seperti itu, Anda akan selalu mencetak gol, bahkan jika Anda bermain di Tiongkok," serunya.

"Secara teori, lebih sulit untuk mencetak gol di Italia daripada di Inggris, karena ada lebih sedikit ruang dan tim secara taktik lebih kuat, tetapi ia melakukan pekerjaan yang hebat," pujinya.

Total, Romelu Lukaku sejauh ini telah mengemas 23 gol dari 34 pertandingan di semua ajang kompetisi. Ia juga menambahkan lima assist.

Sumber: Football Italia

Disadur dari: Bola.net (penulis Dimas Ardi, published 5/3/2020)