Liputan6.com, Nyon - UEFA mengambil keputusan menunda dua pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Europa yakni Sevilla kontra AS Roma dan Inter Milan lawan Getafe yang awalnya digelar pada Kamis waktu setempat (Jumat dini hari WIB).
Keputusan itu diambil setelah munculnya larangan terbang rute Spanyol-Italia oleh otoritas Spanyol menyusul Virus Corona yang tengah mewabah di Negeri SPaghetti itu. Italia sudah ditutup sepenuh (lockdown) setelah 10 ribu kasus positif COVID-19 ditemukan di sana, dengan 631 korban jiwa.
Baca Juga
Dua pertandingan tersebut awalnya termasuk dalam lima laga yang rencananya digelar tanpa kehadiran penonton. Sampai berita ini diturunkan, tiga pertandingan Liga Europa lainnya masih bakal digelar sesuai jadwal. Sebelumnya, pihak Getafe juga sempat menyatakan tidak bersedia terbang ke Milan, untuk melakoni leg pertama kontra Inter Milan.
Advertisement
Melalui keterangan di situs resminya, UEFA menyatakan akan menjadwal ulang dua pertandingan tersebut. Terkait jadwal baru, UEFA masih akan dikomunikasikan dengan klub-klub yang laganya harus ditunda.
"Sebagai dampak dari pembatasan perjalanan antara Spanyol dan Italia yang diberlakukan kemarin oleh pihak berwenang Spanyol, pertandingan babak 16 Besar Liga Europa berikut tidak akan berlangsung sesuai jadwal besok, 12 Maret 2020."
Â
Simak Video Pilihan di Bawah Ini
Sesuai Jadwal
"Sevilla (Spanyol) vs AS Roma (Italia) dan Inter Milan (Italia) vs Getafe (Spanyol)," tulis UEFA di situs resmi mereka.
Sementara itu, tiga pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Europa lainnya yakni LASK Linz (Austria) vs Manchester United (Inggris), VfL Wolfsburg (Jerman) vs Shakhtar Donetsk (Ukraina) dan Olympiakos (Yunani) vs Wolverhampton (Inggris) sejauh ini masih sesuai jadwal.
Advertisement