Bekasi - Timnas Indonesia U-16 tengah menjalani pemusatan latihan (training centre) di Bekasi. Tak hanya diisi dengan latihan rutin, Alexandro Felix Kamuru dan kolega juga sibuk berkegiatan di luar lapangan.
Misalnya pada Kamis (12/3/2020) sore WIB. Setelah berlatih pada pagi harinya, Timnas Indonesia U-16 mendapatkan penyuluhan dari dokter tim mengenai virus Corona.
"Seperti sore nanti. Akan ada penyuluhan dan pemberian materi pengenalan terhadap virus Corona. Dari sisi kesehatan yang dibawakan oleh dokter tim, Ifran Akhmad," ucap Bima Sakti dinukil dari laman PSSI.
Advertisement
"Di tim ini, kami tidak hanya memberikan pelatihan sepak bola saja. Namun, ada hal-hal lain yang harus juga diberikan ke pemain untuk menambah pengetahuan mereka," jelas Bima Sakti.
Skuat Timnas Indonesia U-16 memang perlu mewaspadai penyebaran virus Corona. Di Indonesia, tercatat 34 orang mengidap Covid-19, dengan dua di antaranya dinyatakan sembuh.
Saksikan video Timnas Indonesia berikut ini
Persiapan Laga Uji Coba
Selain itu, Timnas Indonesia U-16 juga merencanakan uji coba melawan tim Piala Soeratin Bekasi U-17. Partai latih tanding ini rencananya bakal berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (13/3/2020).
"Uji coba tentu ada. Mungkin dengan tim lokal. Besok, kami akan beruji coba dengan tim Piala Soeratin U-17 Bekasi pada sore harinya. Di pagi harinya, kami latihan ringan di hotel," ujar Bima Sakti.
Menurut Bima sakti, untuk materi latihan hari ini masih tetap sama. Hanya saja intensitasnya latihan diturunkan sedikit dan tidak berlangsung lama.
"Intinya, pematangan strategi. Sebab, sudah tiga hari sebelumnya kami berlatih dengan intensitas tinggi, itu juga agar pemain tetap terjaga staminanya. Karena besok juga ada uji coba, jadi kami mengurangi intensitas dan waktu latihan," imbuh Bima Sakti.
Disadur dari Bola.com (Penulis Muhammad Adiyaksa / Editor Hendry Wibowo, Published 12/3/2020)
Advertisement