Liputan6.com, Yogyakarta - Tim putri Jakarta BNI 46 setidaknya butuh satu kemenangan agar melenggang aman ke babak final four Proliga 2020. Di seri ketiga putaran kedua yang akan digelar di GOR UNY Yogyakarta, pasukan Walfridus Wahyu akan tampil dalam dua laga. Mereka akan menghadapi Jakarta Pertamina Energi (JPE) pada 13 Maret 2020 dan Jakarta PGN Popsivo Polwan (JPP) pada 15 Maret 2020.
"Kami butuh satu kemenangan saja sudah cukup. Tapi kalau bisa dua kali menang, karena BNI kan jadi tuan rumah di Yogyakarta ini," ujar Walfridus Wahyu, pelatih putri Jakarta BNI 46, Kamis (12/3/2020).
Seusai seri dua putaran kedua di Bandung, tim putri BNI berada dii peringkat keempat klasemen sementara, setingkat di atas Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim (GJA). BNI dan GJA baru memeperoleh satu kemenangan.
Advertisement
Jika kedua tim sama-sama menang dalam seri ketiga putaran kedua Proliga 2020 di Yogyakarta, maka tim putri Jakarta BNI 46 yang lolos ke final four karena memiliki poin lebih banyak.
Menurut Wahyu, secara teknis individu timnya sudah cukup baik. “Anak-anak ini hanya butuh perbaikan mental,” ucapnya.
Simak Video Pilihan di Bawah Ini
Pembenahan
Ketua Tim Jakarta BNI 46 Agus Imam Faisal mengakui sudah melakuka banyak pembenahan dan perbaikan untuk tim putri. Ia menargetkan tim putri bisa masuk delapan besar dan mencuri tiga poin dalam satu pertandingan.
“Saya berharap kepadda pelatih dan pemain tim putri BNI untuk meningkatkan kualitas,” tuturnya. (Switzy Sabandar)
Advertisement
Jadwal Pertandingan Seri Ketiga
Venue: GOR UNY Yogyakarta
Tuan rumah: Jakarta BNI 46
Jumat, 13 Maret 2020
15.00 WIB: (putri) Jakarta Pertamina Energi vs Jakarta BNI 46
17.00 WIB: (putra) Lamongan Sadang MHS vs Jakarta Pertamina Energi
Sabtu, 14 Maret 2020
15.00 WIB: (putra) Jakarta Garuda vs Surabaya Bhayangkara Samator
17.00 WIB: (putri) Jakarta PGN Popsivo Polwan vs Gresik Petrokimia Puslatda KONI Jatim
19.00 WIB: (putra) Palembang Bank SumbelBabel vs Jakarta BNI 46
Minggu, 15 Maret 2020
13.00 WIB: (putri) Jakarta Pertamina Energi vs Bandung bjb Tandamata
15.00 WIB: (putra) Surabaya Bhayangkara Samator vs Lamongan Sadang MHS
17.00 WIB: (putri) Jakarta PGN Popsivo Polwan vs Jakarta BNI 46
19.00 WIB: (putra) Jakarta Garuda vs Jakarta BNI 46
(Switzy Sabandar)
Klasemen Putra Proliga
Advertisement