Sukses

Liga 1 Dihentikan Karena Corona, Persib Tetap Susun Program Latihan

Kompetisi Shopee Liga 1 2020 untuk sementara waktu dihentikan penyelenggaraannya terkait penyebaran virus Corona.

Liputan6.com, Bandung Kompetisi Shopee Liga 1 2020 untuk sementara waktu dihentikan penyelenggaraannya terkait penyebaran virus Corona. Meski demikian, Persib Bandung  tetap akan menyusun program latihan.

Seperti diketahui, Persib melakoni laga pekan ketiganya dengan menjamu PSS Sleman di Stadion Si Jalak Harupat. Minggu (15/3/2020). Kompetisi dihentikan sementara mulai Senin (16/3/2020) hingga dua pekan ke depan.

"Kami kembali ke program awal sejauh ini dan masih menunggu hasil pertemuan hari ini di Jakarta. Apa yang akan menjadi kesimpulannya melihat apa situasi yang terjadi saat ini di dunia dan kesehatan dunia," kata pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Pria asal Belanda ini mendukung otoritas sepak bola nasional yang menghentikan sementara kompetisi sampai menunggu evaluasi dari pemerintah terkait penanganan virus Corona.

"Kami harus mendukung keputusan itu karena seperti yang saya katakan sebelumnya, tidak ada nyawa yang sebanding dengan laga sepak bola. Jadi jika kami bisa menyelamatkan nyawa dengan menghentikan laga dan mengikuti perintah," ujar sang pelatih Persib Bandung.

Simak Video Menarik di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Siapkan Uji Coba

Demi menjaga ritme pertandingan, Persib seperti biasa akan menggelar latihan pemulihan kondisi pasca pertandingan. Kemudian para pemain mendapatkan libur hingga Kamis.

"Berdasarkan jadwal, kami akan mulai kembali bermain melawan Persita pada 5 April. Itu artinya kami harus berlatih sebab liga akan kembali berjalan dan kami tidak bisa mengkarantina pemain selama dua pekan," ujar Robert.

Robert merencanakan Persib gelar uji tanding. Namun dia belum mengungkap siapa lawan dari laga persahabatan tersebut.

"Mungkin kami akan memainkan uji coba dan sepertinya sulit digelar di Bandung. Mungkin kami akan pergi ke luar Bandung. Intinya, kami harus menjaga pemain tetap dalam mood dan ritme bertanding," ucapnya.