Sukses

Inter Milan Siap Tambah Kontrak Pemain Buangan MU

Conte puas dengan kinerja Young sejak didatangkan dari MU.

Liputan6.com, Milan- Mantan kapten Manchester United (MU) Ashley Young nampaknya akan bertahan cukup lama di Inter Milan. La Beneamata siap memberikan kontrak baru untuk pria Inggris itu.

Young didatangkan Inter Milan pada bursa transfer Januari lalu dari MU. Awalnya Young hanya dikontrak singkat oleh Inter Milan selama enam bulan saja.

Namun pemain 34 tahun itu mampu menunjukkan performa apik. Young selalu jadi pilihan utama pelatih Inter Milan Antonio Conte.

Conte sangat menyukai Young. Pasalnya eks pemain Aston Villa itu bisa dimainkan di beberapa posisi, baik sayap kanan maupun kiri.

Sejak pindah dari MU ke Giuseppe Meazza, Young sudah mampu menyumbangkan satu gol dan dua assists untuk Inter Milan. Conte sangat puas dengan kinerja Young.

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 3 halaman

Setahun

Melihat performa Young, Conte mendesak Inter memberikan kontrak baru. Seperti dikutip dari Gazzetta dello Sport, Inter Milan akan menghadiahi Young perpanjangan kontrak setahun.

Young sendiri merupakan pemain MU ketiga yang bergabung dengan Inter Milan musim ini. Sebelumnya ada penyerang Romelu Lukaku dan winger Alexis Sanchez.

3 dari 3 halaman

Klasemen Liga Italia

 

Â