Sukses

Terobosan Penting ONE Championship dalam Menghadapi Pandemi Corona Covid-19

Penyebaran virus corona atau COVID-19 yang belum bisa dikendalikan membuat beberapa kejuaraan internasional ditunda.

Liputan6.com, Jakarta - Penyebaran virus corona atau COVID-19 yang belum bisa dikendalikan membuat beberapa kejuaraan internasional ditunda. Tapi, pihak ONE Championship terus membuat terobosan untuk tetap menggelar kejuaraan tarung bebas (MMA).

Ajang ini akan dimainkan di ruang tertutup dan tanpa penonton. CEO dan Chairman ONE Championship, Chatri Sityodtong dalam keterangan resmimengatakan, apa yang dilakukan merupakan usahanya bersama tim untuk tetap menginspirasi para fans di seluruh dunia saat terjadi pandemi.

"Bulan Februari yang lalu, situasi COVID-19 di Asia Tenggara cukup parah sehingga banyak event-event yang terdampak tidak diselenggarakan. ONE Championship menemukan caranya untuk tetap berlangsung," katanya.

Menurut dia, pertarungan yang bertajuk ONE: KING OF THE JUNGLE di Singapore Indoor Stadium, 28 Februari dengan cara tertutup dan tanpa penonton. Meski demikian pertarungan berlangsung sukses dan menjadi referensi bagi event-event olah raga lainnya untuk mengikuti cara tersebut.

Pertarungan di ruangan tertutup tanpa penonton akan terus berlangsung di Singapura dengan tajuk ONE: HOPE pada 17 April, ONE: STRENGTH pada 24 April, ONE: DREAMS pada 1 Mei dan ONE: INSPIRATION pada 8 Mei.

Selain itu juga akan menggelar ONE Infinity yaitu gelaran Martial Art yang akan menampilkan beberapa juara dunia yang akan dimulai di Manila, Filipina, 29 Mei. Juara dunia kelas berat ONE Brandon “The Truth” Vera akan mempertahankan sabuknya di tanah kelahiran melawan Arjan “Singh” Bhullar.

Berikutnya, juara dunia kelas ringan ONE Christian “The Warrior” Lee juga akan mempertahankan sabuknya melawan Luri Lapicus dan pertarungan ketiga “The Underground King” Eddie Alvarez akan berhadapan dengan Saygid “Dagi” Guseyn Arslanaliev di kelas divisi ringan.

 

 

2 dari 3 halaman

The Apprentice

Berikutnya ONE menggelar The Apprentice: ONE Championship Edition. Pemirsa dari seluruh dunia akan disuguhi permainan yang melibatkan pikiran (mind), jasmani (body) dan spiritual (spirit) untuk sebuah pekerjaan yang terbaik di dunia di mana terdapat 16 kontestan dari seluruh dunia yang akan bertanding menjadi “The Apprentice”.

Pemenang nantinya akan diganjar sebuah pekerjaan terbaik senilai 250.000 dolar AS untuk bergabung dengan ONE Championship dan selama satu tahun ke depan akan bekerja di bawah asuhan Sityodtong.

3 dari 3 halaman

Kehilangan Pekerjaan

Walaupun situasi global COVID-19 ini telah menyebabkan orang-orang kehilangan pekerjaan, ONE Championship malahan merekrut dan membuka pintu bagi individu-individu yang ingin merebut kesempatan emas ini.