Sukses

FIGC Atur Ulang Jadwal, Serie A Berakhir pada 2 Agustus 2020

Serie A musim ini seharusnya berakhir pada 30 Juni 2020, tapi harus mundur lebih dari sebulan karena virus corona covid-19.

Liputan6.com, Roma - Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) mengatur ulang jadwal Serie A musim ini. Akibat pandemi virus corona covid-19, Serie A 2019/20 bakal berakhir pada 2 Agustus mendatang.

Virus corona di Italia belum reda. Hingga Jumat (24/4/2020), menurut data Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), korban wabah covid-19 di Italia sudah 189.973 kasus, 25.549 di antaranya meninggal dunia.

Faktor tersebut membuat Serie A terhenti sejak bulan lalu di pekan ke-26. Sebelum dihentikan, Juventus berada di puncak klasemen dengan 63 poin, unggul satu angka dari Lazio.

"Dunia sepak bola bekerja tanpa henti dan penuh tanggung jawab demi menemukan solusi yang konkrit dan berkelanjutan untuk krisis akibat COVID-19. Langkah ini diperlukan juga untuk melindungi musim 2020-2021," ujar Presiden FIGC, Gabriele Gravina dikutip dari Sportskeeda.

"Saya berterima kasih kepada Menteri Olahraga Spadafora atas perhatian yang diberikan kepada kami dalam pertemuan hari Rabu. Kami sudah menjelaskannya secara mendalam (tentang situasi Serie A)," katanya menambahkan.

2 dari 3 halaman

Bulan Depan Latihan

Dijadwalkan dalam kalender FIGC, klub-klub Serie A bakal kembali menggelar latihan pada 4 Mei 2020. Tanggal itu juga, pemerintah Italia akan mengurangi status lockdown secara bertahap.

FIGC membuat keputusan ini dalam pertemuan darurat dengan Menteri Olahraga Italia, Vicenzo Spadafora, Kamis (23/4/2020) waktu Italia. Pertemuan tersebut dilakukan beberapa saat setelah UEFA mendesak agar liga-liga di Eropa musim ini harus dituntaskan.

3 dari 3 halaman

Klasemen Liga Italia

 
Video Terkini