Liputan6.com, Jakarta Para atlet para games dipastikan tak bisa mengikuti ASEAN Para Games 2020 di Filipina. Ini setelah tuan rumah Filipina resmi membatalkan ASEAN Para Games yang rencananya digelar 3-9 Oktober 2020.
Filipina mengaku saat ini fokus untuk penanganan pandemi virus corona Covid COVID-19. Maka itu, mereka terpaksa membatalkan ASEAN Para Games 2020.
Keputusan tersebut disampaikan oleh Presiden ASEAN Para Sports Federation (APSF) Osoth Bavilai kepada Komite Paralimpiade Nasional (NOC) negara-negara Asia Tenggara melalui surat edaran resmi bernomor APSF 2020/070 tertanggal 8 Mei 2020.
Advertisement
Dalam surat edaran tersebut, ada empat hal yang melandasi pembatalan tersebut, salah satunya adalah keputusan Komisi Olahraga Filipina (PSC) yang telah menyetop pendanaan penyelenggaraan pesta olahraga se-Asia Tenggara itu.
"Dengan keputusan Komisi Olahraga Filipina (PSC), maka dengan menyesal saya nyatakan bahwa ASEAN Para Games ke-10 secara resmi dibatalkan," demikian bunyi surat tersebut seperti dikutip antara.
Â
Terima kasih
Â
Selanjutnya, APSF akan mengadakan rapat virtual bersama Dewan APSF untuk mendiskusikan terkait pembatalan dan langkah-langkah yang perlu dilakukan ke depan.
"Meskipun begitu, kami APSF ingin mengucapkan terima kasih kepada Filipina atas semua upaya yang telah dilakukan dalam mempersiapkan pertandingan. Kami menghargai keputusan tersebut."
Advertisement