Liputan6.com, Naples- Mantan kapten Timnas Italia, Fabio Cannavaro punya kekaguman besar dengan dua ikon sepak bola Argentina yaitu Diego Maradona dan Lionel Messi. Dia mengaku sulit membandingkan dua pemain fenomenal ini.
Meski begitu, Cannavaro tetap menilai Maradona lebih hebat ketimbang Lionel Messi. Selain karena pernah membawa Argentina juara Piala Dunia 1986, Maradona dianggapnya lebih kuat.
Cannavaro meski berjaya di dua era berbeda dengan kedua pemain, tapi pernah main melawan keduanya. Cannavaro masih remaja saat Maradona berjaya di Napoli.
Advertisement
Dia tahu betul bagaimana pengaruh Maradona di Napoli. Karena Maradona, Napoli berhasil meraih dua gelar serie A.
Saat hijrah ke Real Madrid, Cannavaro menghadapi Lionel Messi yang mengawali kebintangannya.
Â
Hormati Messi
Cannavaro mengaku respek dengan Lionel Messi. Dia tahu betul kehebatan bintang Barcelona tersebut.
"Saya sangat respek dengan Lionel Messi. Untuk generasi baru, dia salah satu pemain terbaik," ujar Cannavaro.
"Tapi Maradona itu berbeda karena sepak bola memang beda. Banyak yang menendang dia di lapangan, tapi dia tak mudah jatuh
"Messi di atas tapi Maradona ada di dunia lain. Saya tak pernah membandingkannya dengan pemain lain karena dia terbaik," ujarnya, menambahkan.
Â
Advertisement
Pendapat Lain
Â
Pendapat lain diungkapkan Roberto Ayala. Eks Argentina ini juga pernah main bareng bersama kedua pemain ikonis itu.
"Mereka dua raksasa sepak bola. Saat Messi pensiun, dia akan diingat. Saya tak tahu apakah dia bakal seperti Maradona, mereka berbeda," ujarnya.