Sukses

AC Milan Panik, Ini Cedera yang Bikin Ibrahimovic Diprediksi Absen Panjang

Penyerang gaek AC Milan, Zlatan Ibrahimovic menderita cedera achilles dalam sesi latihan dan diperkirakan absen panjang.

Milan - Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, dikabarkan mengalami cedera Achilles saat berlatih. Kabar tersebut membuat I Rossoneri ketar-ketir karena kemungkinan Zlatan bakal absen hingga akhir musim.  

Seperti dilansir Sky Sports, Senin (25/5/2020), Zlatan Ibrahimovic mengalami cedera tersebut saat menendang bola pada sesi latihan AC Milan. Dia kemudian menjalani scan atau pemindaian untuk mengetahui seberapa parah cederanya. 

Pemain berusia 38 tahun tersebut pernah mengalami cedera serupa pada awal tahun ini. Cedera itu memaksa Ibra menepi pada Januari dan Februari. 

Jika harus absen dengan durasi yang sama, kiprah Zlatan di AC Milan bisa dibilang berakhir lebih awal. Kontraknya bersama Rossoneri, julukan AC Milan, akan kedaluarsa pada akhir Juni 2020, meskipun klub tersebut punya opsi memperpanjang kerja sama hingga 12 bulan. 

Kabar cedera Ibra itu tentu tidak mengenakkan. Zlatan Ibrahimovic baru balik ke San Siro pada Januari, setelah bermain di LA Galaxy selama kurang lebih dua tahun. Ia sebelumnya pernah juga membela AC Milan sejak 2010 hingga 2012. 

 

2 dari 2 halaman

Pilih Serie A Dilanjutkan pada 13 Juni

Saat Serie A dihentikan akibat pandemi virus corona sejak Maret 2020, posisi AC Milan di klasemen tidak terlalu menggembirakan. Rossoneri masih tercecer di peringkat ketujuh. 

Kepastian kapan Serie A bergulir lagi masih menunggu izin resmi dari Pemerintah Inggris. Sejauh ini, klub-klub Serie A dalam sebuah jejak pendapat sepakat ingin menggulirkan liga lagi pada 13 Juni. 

Namun, tidak semua memilih tanggal itu, tepatnya 16 klub. Empat klub lainnya ingin Serie A baru dilanjutkan pada 30 Juni 2020.

Sumber: Sky Sports 

Disadur dari Bola.com (Yus Mei Sawitri/Yus Mei Sawitri, published 26/5/2020)

Â