Liputan6.com, Milan - AC Milan akan menghadapi lawan tangguh Juventus di leg kedua semifinal Coppa Italia pada 12 Juni 2020 mendatang.
Seperti diketahui, pada leg pertama AC Milan hanya mampu bermain imbang 1-1 di San Siro pada bulan Februari lalu. Dan, leg kedua akan di Turin pada hari Jumat (12/6/2020), sehari lebih awal dari yang direncanakan.
Menurut Sky Sport Italia, pelatih Milan, Stefano Pioli, telah bereksperimen dengan dua pendekatan selama pelatihan dalam beberapa hari terakhir.
Advertisement
Perubahan harus dilakukan pelatih AC Milan, karena absennya beberapa pemain penting. Zlatan Ibrahimovic mengalami cedera betis dan Theo Hernandez yang mendapat skorsing.
Formasi
Versi pertama Rossoneri adalah formasi 4-3-1-2 dengan Hakan Calhanoglu dalam peran trequartista di belakang Ante Rebic dan Rafael Leao.
Adapun alternatif lain, adalah strategi 4-3-2-1 dengan Lucas Paqueta dan Calhanoglu dalam formasi Pohon Natal yang mendukung satu-satunya penyerang tengah-maju Rebic.
Advertisement
Kompetisi Pembuka
Coppa Italia menjadi kompetisi pembuka di Negeri Piza setelah pandemi virus Corona. Setelah selesai, Serie A kemudian bergulir mulai 20 Juni.
Putaran kedua menghadirkan empat laga yang sebelumnya tertunda yakni Torino vs Parma, Verona vs Cagliari, Atalanta vs Sassuolo, dan Inter Milan vs Sampdoria.