Dublin - Conor McGregor membuat keputusan mengejutkan. Bintang besar UFC tersebut mengumumkan pensiun dari olahraga yang membersarkan namanya.
Keputusan tersebut diumumkan Conor McGregor melalui unggahan di jejaring sosial Twitter, Sabtu (6/6/2020) malam waktu setempat. Dalam unggahannya, atlet kelahiran Crumlin, Dublin, Irlandia, menampilkan foto bersama sang ibunda di Las Vegas, Amerika Serikat.
Advertisement
"Hai semua, saya memutuskan pensiun dari pertarungan. Terima kasih untuk semua memori luar biasa," tulis Conor McGregor.
Hey guys I’ve decided to retire from fighting.Thank you all for the amazing memories! What a ride it’s been!Here is a picture of myself and my mother in Las Vegas post one of my World title wins!Pick the home of your dreams Mags I love you!Whatever you desire it’s yours ❤️ pic.twitter.com/Dh4ijsZacZ
— Conor McGregor (@TheNotoriousMMA) June 7, 2020
Mengejutkan
Pernyataan dari McGregor ini tentu sangat mengejutkan. Karena pada hari yang sama, ia sempat mengunggah video dirinya sedang berlatih di garasi rumah.
Kemudian bulan lalu, dua kali juara dunia UFC ini mengutarakan keinginan kembali bertanding di Octagon.
Pada 28 Mei lalu, ia menulis di Twitter telah menerima proposal untuk melawan legenda UFC, Anderson Silva.
Presiden UFC, Dana White juga sempay mengatakan ada kemungkinan tanding ulang antara McGregor dengan musuh bebuyutannya, Khabib Nurmagomedov.
Sumber: ESPN
Disadur dari Bola.com (Penulis / Editor Hendry Wibowo, Published 7/6/2020)
Advertisement