Sukses

Real Madrid vs Eibar: Zinedine Zidane Tidak Masalah Bermain di Markas Tim Cadangan

Real Madrid akan menjamu Eibar dalam lanjutan kompetisi La Liga, Senin (15/6/2020) dini hari WIB. Laga ini rencananya bakal digelar di Estadio Alfredo Di Stefano.

Jakarta - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane tidak mempermasalahkan penggunaan kandang tim cadangan bagi anak asuhnya. Dia yakin pasukannya bisa beradaptasi dengan baik.

Real Madrid akan menjamu Eibar dalam lanjutan kompetisi La Liga, Senin (15/6/2020) dini hari WIB. Laga ini rencananya bakal digelar di Estadio Alfredo Di Stefano.

Saat ini, Santiago Bernabeu tengah dalam masa renovasi memandaatkan pandemi virus Corona. Los Blancos pun memutuskan untuk memainkan laga-laga kandang di sisa musim ini, yang digelar tanpa penonton, di Estadio Alfredo Di Stefano.

Stadion itu merupakan markas Real Madrid Castilla. "Di Stefano adalah stadion kami," kata Zidane, seperti dikutip Marca.

"Kami akan beradaptasi. Real Madrid akan kembali bermain, dan kami sangat senang," imbuhnya.

2 dari 2 halaman

Kejar Barcelona

Madrid saat ini memiliki 56 poin di peringkat dua. Mereka tak jauh dari puncak.

Madrid kini tertinggal lima angka di belakang sang rival Barcelona. Bagi Madrid, 11 laga tersisa ini ibarat 11 final.

Zidane pun telah menegaskan bahwa Madrid sudah siap untuk melakoni final pertama dari 11 final mereka, yakni melawan Eibar.

 

Sumber asli: Marca

Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, published 14/6/2020)