Sukses

7 Pesepakbola Ini Ternyata Punya Hubungan Darah, Termasuk Messi dan Bojan Krkic

Ada beberapa pasang pesepak bola yang tidak disangka-sangka ternyata punya hubungan darah atau bersaudara. Sebut saja Lionel Messi dan Bojan Krkic.

Jakarta Di dunia sepak bola ternyata tak sedikit pemain yang memiliki hubungan darah. Sebut saja pasangan pesepakbola kakak-adik Gary Neville dan Phil Neville, serta Frank De Boer dan Ronald De Boer.

Pada generasi yang lebih muda ada Kevin-Prince Boateng dan Jerome Boateng. 

Mereka dengan mudah diketahui bersaudara karena memiliki nama belakang yang sama. Bahkan ketiga kakak-adik tersebut sama-sama terkenal.  

Namun, ada beberapa pasang pesepakbola yang tidak disangka-sangka ternyata punya hubungan darah atau bersaudara. Sebut saja Lionel Messi dan Bojan Krkic. 

Seperti apa hubungan saudara antara Lionel Messi dan Bojan Krkic? Selain mereka, ada enam pasang pemain lain yang juga memiliki hubungan saudara. Berikut daftar lengkap pesepakbola tersebut, seperti dilansir The Sun, Selasa (16/6/2020). 

 

2 dari 8 halaman

1. Jay-Jay Okocha dan Alex Iwobi

Jay-Jay Okocha dan Alex Iwobi punya hubungan darah sebagai paman dan keponakan. Ibu Iwobi merupakan saudara perempuan dari Okocha. 

Legenda PSG, Jay-Jay Okocha, tersenyum saat acara nonton bareng di Lippo Mall Kemang, Jakarta, Sabtu (9/2). Pada nobar itu PSG menang 1-0 atas Bordeaux. (Bola.com/Yoppy Renato)

Okocha berkiprah di Premier League pada awal hingga pertengahan periode tahun 2000-an bersama Bolton Wanderers. Dia kemudian menjadi legenda di klub tersebut. 

Mantan pemain Arsenal yang pindah ke Everton pada musim panas 2019, Iwobi, terus mendapat dukungan dari sang paman untuk mendulang kesuksesan. 

 

 

3 dari 8 halaman

2. Lionel Messi dan Bojan Krkic

Pada suatu masa Bojan Krkic dan Lionel Messi pernah dijuluki wonderkid di Barcelona dan bermain bersama. Messi kemudian menjelma menjadi legenda hidup Barca, sedangkan Bojan kariernya jauh dari mengesankan dan kini bermain di Montreal Impact.

Ternyata, mereka merupakan sepupu jauh.

Kakek buyut Messi memiliki garis keturunan dari Catalan dan merupakan saudara lelaki dari kakek buyut Bojan.  

 

4 dari 8 halaman

3. Philippe Coutinho dan Juninho

Legenda Lyon sekaligus mantan pemain Middlesbrough, Juninho, dan pemain Barcelona yang sedang dipinjamkan ke Bayern Munchen, Philippe Coutinho, ternyata bersaudara jauh.

Selain sama-sama berasal dari Brasil, keduanya juga pernah mencicipi kerasnya kompetisi Premier League.  

Juninho pernah merumput di Premier League bersama Middlebrough dan jadi kesayangan fans. Dia bahkan mendapat julukan khusus The Little Fella karena postur tubuhnya yang cukup pendek. 

Legenda Timnas Brasil Juninho Paulista, Edilson dan Denilson (ki-ka) merayakan kemenangan di Sao Luis, Brasil. Edilson, salah satu dari 11 orang yang didakwa dengan kasus penipuan, pemalsuan dokumen publik, korupsi dan pencucian uang. (AFP/ANTONIO SCORZA)

Coutinho juga pernah bersinar bersama Liverpool sebelum hengkang ke Barcelona pada Januari 2018. 

Yang menarik, Juninho memegang rekor sebagai pemain Brasil dengan gol terbanyak di Premier League, sebelum dipecahkan oleh Coutinho. 

 

5 dari 8 halaman

4. Luka Modric dan Mark Viduka

Siapa yang menyangka Luka Modric dan Mark Viduka ternyata punya hubungan saudara. Mereka adalah sepupu jauh, dan sama-sama pesepak bola yang hebat. 

Mark Viduka (Leeds United) - Viduka mencatatkan waktu 11,90 detik ketika membobol gawang Charlton Athletic di laga Premier League pada Maret 2001. (AFP/Paul Barker)

Mantan pemain Leeds United, Mark Viduka, lahir di Australia, tapi punya garis keturunan Kroasia dari ayahnya. Viduka Sr bermigrasi dari Kroasia pada era 1960-an.  

Peraih penghargaan Ballon d'Or 2018, Luka Modric, jelas juga berasal dari Kroasia. 

 

6 dari 8 halaman

5. Georginio Wijnaldum dan Royston Drenthe

Kedua pemain sama-sama berkebangsaan Belanda, dan sama-sama mencicipi petualangan di Merseyside, Inggris. Wijnaldum bermain untuk Liverpool, sedangkan Drenthe pernah menjalani masa peminjaman di Everton. 

5. Royston Drenthe - Diboyong dari Feyenoord, Drenthe dinilai jauh dari harapan dan tidak memuaskan. Penampilannya mendapat cercaan dari para penggemar sendiri serta disebut sebagai pemain terburuk yang pernah dibeli Real Madrid. (AFP/Javier Soriano)

Wijnaldum menjadi pahlawan yang tak banyak disorot di Liverpool musim ini. Tapi, petualangan Drenthe di Everton jauh dari manis. Saat itu, ia meninggalkan Eventon karena berselisih dengan sang manajer, David Moyes. 

Kedua pemain ternyata bersepupu, sama-sama punya darah keturunan dari Suriname. 

 

7 dari 8 halaman

6. Didier Drogba dan Olivier Tebily

Kedua pemain sama-sama pernah memperkuat klub dengan warna kebesaran biru, namun dengan kondisi yang bertolak belakang. 

Drogba merupakan legenda Chelsea, dengan koleksi empat gelar Premier League, serta satu trofi Liga Champions. Tebily bermain di Birmingham City pada 2002-2008, sampai klub tersebut degradasi. 

Drogba dan Tebily berstatus sepupu. Ayah mereka bersaudara dan sama-sama dari Pantai Gading. Drogba sebenarnya juga menggunakan nama Tebily, tapi kemudian tak dipakainya ketika berkiprah di sepak bola.  

8 dari 8 halaman

7. Thiago Alcantara dan Rafinha

Rafinha mencoret Alcantara dari namanya ketika berkarier profesional di sepak bola profesional. Dia adalah saudara laki-laki dari pemain Bayern Munchen, Thiago Alcantara.  

Mereka sama-sama memulai karier di akademi Barcelona, dan sama-sama punya darah olahraga. Ayah mereka merupakan mantan pemain Timnas Brasil, Mazinho, yang menjuarai Piala Dunia 1994. Adapun ibu mereka adalah mantan pemain bola voli.    

Rafinha, Timnas Brasil. (AFP/Luis Acosta)

Yang menarik, mereka memilih tim nasional yang berbeda. Thiago memilih Spanyol, sedang Rafinha gabung Timnas Brasil.  

Sumber: The Sun  

Disadur dari: Bola.com (penulis/editor, Yus Mei Sawitri, published 14/6/2020)

Video Terkini