Liputan6.com, Jakarta - Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok, ternyata banyak menyimpan cerita menarik dalam perjalanan kariernya. Salah satunya Klok mengungkap beberapa pemain negara asalnya, Belanda, yang mempengaruhi gaya bermainnya.
Marc Klok menyebutkan ada tiga pesepak bola Belanda yang layak untuk dicontoh untuk menjadi inspirasinya menjadi pemain bola yang berkualitas. Baik itu gaya hidupnya maupun gaya permainannya.
Baca Juga
Kim Jong-jin Ungkap Kekecewaan Shin Tae-yong Setelah Tuduhan Marc Klok: Kehilangan Kata-kata, Sangat Tersinggung
Profil dan Prestasi Marc Klok yang Disebut Pemain Pembohong soal Dikatornya Shin Tae-yong
Pertarungan Marc Klok dan Ricky Kambuaya: Siapa yang Lebih Unggul di Laga Persib Melawan Dewa United?
Untuk pemain Belanda yang masih aktif, pemain bernomor punggung 10 di Persija itu menyebutkan dua nama yakni Georginio Wijnaldum dan Frenkie de Jong. Kebetulan keduanya berposisi sama dengan Klok yakni gelandang tengah.
Advertisement
“Banyak pemain Belanda saat ini yang berkualitas. Dua di antaranya Frenkie De Jong dan Wijnaldum. Mereka memperkuat dua klub besar di Eropa yakni Barcelona dan Liverpool. Saya belajar dari keduanya terutama mencontohkan gaya bermain keduanya dari melihat youtube,” ujar Marc Klok di situs resmi Persija.
Idolakan
Selanjutnya untuk pemain Belanda sepanjang masa, Klok sangat mengidolai mantan gelandang Juventus, Edgar Davids. Gelandang berjuluk Pitbull ini dikagumi Klok lantaran sebagai gelandang, Davids bermain sangat ngotot dan tidak mau kalah saat berduel dengan lawan.
“Saya suka gaya bermainnya, Dia juga power full, keras dan selalu bermain penuh motivasi. Apalagi karier dia bagus sekali, dia bermain di salah satu klub terbaik di Eropa (Juventus),” tutupnya.
Advertisement