Sukses

Hajar Crystal Palace, Mohamed Salah Punya Firasat Liverpool Juara Liga Inggris Malam Ini

Liverpool memang bisa juara Liga Inggris jika Manchester City menelan kekalahan atau hasil imbang di Stamford Bridge, kandang Chelsea, malam ini.

Liputan6.com, Liverpool - Liverpool menghajar Crystal Palace dengan skor 4-0 di Anfield Stadium, dini hari tadi pada pekan ke-31 Liga Inggris. Empat gol kemenangan Liverpool dicetak oleh Trent Alexander-Arnold, Mohamed Salah, Fabinho, dan Sadio Mane.

Usai pertandingan, bintang Liverpool, Mohamed Salah punya firasat kalau timnya bakal mengunci gelar Liga Inggris malam ini. Mereka tidak butuh laga di kandang Manchester City, 3 Juli 2020, untuk mengunci gelar.

Ya, Liverpool memang bisa juara Liga Inggris jika Manchester City menelan kekalahan atau hasil imbang di Stamford Bridge, kandang Chelsea, malam ini.

Andai kalah dari Chelsea dan Manchester City menang terus hingga akhir musim, jumlah poin maksimal tim asuhan Pep Guardiola itu menjadi 84. Sementara jika imbang di kandang Chelsea, poin maksimal City hanya 85. Jumlah itu tidak cukup mengejar poin Liverpool yang saat ini sudah 86.

"Itu (kemenangan atas Crystal Palace) membuat saya senang. Kota ini sudah lama tidak memenangkannya (gelar Liga Inggris). Mungkin (malam) ini waktu yang tepat," ujar Salah, seperti dikutip dari situs resmi Liverpool.

"Mungkin tahun lalu, kami punya kesempatan memenangkannya, tapi Manchester City tampil sangat bagus dan mereka berhasil. Ini adalah waktu kami untuk memenangkannya dan itu hebat," kata bintang Liverpool asal Mesir itu menambahkan.

2 dari 3 halaman

Berjuang di Kandang Manchester City

Jika skenario malam ini gagal, maka Salah menegaskan Liverpool sudah siap berjuang mengunci gelar Liga Inggris di kandang Manchester City, 3 Juli 2020.

"Kami punya performa yang hebat dan semua pemain luar biasa. Saya sangat senang dan menantikan pertandingan berikutnya," ucap penyerang berusia 28 tahun tersebut.

"Saya pikir semua pemain termotivasi dengan caranya masing-masing. Ya, mereka semua termotivasi untuk memenangkan liga," ujar Salah menegaskan.

3 dari 3 halaman

Klasemen Liga Inggris

 
Video Terkini