Liputan6.com, Barcelona - Barcelona akan menjamu Espanyol pada lanjutan pertandingan La Liga Spanyol di Camp Nou, Kamis (9/7/2020) dini hari WIB. Ini adalah periode yang sangat krusial bagi Barcelona maupun sang rival sekota.
Barcelona masih tertinggal empat poin di belakang Real Madrid. Dengan empat laga tersisa, secara matematis, Barcelona masih bisa menggusur Madrid. Namun, untuk menjaga peluang yang terbilang tipis itu, Barcelona tak boleh kehilangan poin lagi.
Sementara itu, Espanyol, yang selalu kalah dalam lima laga terakhirnya, masih terpaut 11 poin dari zona aman. Jika sampai kalah dalam derby kontra Barcelona ini, Espanyol bisa dipastikan terdegradasi dari La Liga.
Advertisement
Barcelona baru saja meraih kemenangan impresif 4-1 di kandang Villarreal. Barcelona menang lewat satu gol bunuh diri lawan, serta gol-gol Luis Suarez, Ansu Fati, dan Antoine Griezmann.
Barcelona tercatat selalu menang dalam 12 laga kandang terakhirnya melawan Espanyol di semua ajang. Kali ini pun, Barcelona sangat difavoritkan untuk kembali mengalahkan rival sekota mereka.
Saksikan Video Barcelona Berikut Ini
Jadwal Liga Spanyol
Kamis, 9 Juli 2020
01.30 WIB, Real Betis vs Osasuna
01.30 WIB, Getafe vs Villarreal
03.00 WIB, Barcelona vs Espanyol (Live Vidio)
Â
Advertisement