Sukses

Gary Neville: MU Tak Boleh Cepat Puas

MU saat ini berada di posisi kelima klasemen Liga Inggris. Mereka mengoleksi 58 poin dari 34 laga.

Liputan6.com, Manchester - Gary Neville menilai MU masih butuh empat pemain lagi jika ingin bersaing dengan Liverpool dan Manchester City musim depan. Namun ia percaya Setan Merah sudah di jalur yang benar di bawah Ole Gunnar Solskjaer.

MU saat ini berada di posisi kelima klasemen Liga Inggris. Mereka mengoleksi 58 poin dari 34 laga.

Sementara Chelsea dan Leicester yang ada di posisi ketiga dan keempat hanya berselisih dua dan satu poin. Peluang menyalip pun masih ada mengingat musim ini tersisa empat laga.

MU sendiri dalam performa bagus. Mereka tak terkalahkan dalam 17 laga terakhir di semua kompetisi.

Terakhir, MU menang 3-0 atas Aston Villa pada lanjutan pertandingan Liga Inggris, Jumat (10/7/2020) dini hari WIB. Tiga gol Setan Merah dicetak Bruno Fernandes, Mason Greenwood dan Paul Pogba.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 3 halaman

Komentar Neville

"Solskjaer sedang membangun di MU. Dia setidaknya butuh tiga atau empat pemain bagus musim panas ini untuk bisa mendekat ke Liverpool dan Manchester City," kata Neville seperti dilansir Metro.

"Musim depan mungkin Solskjaer belum diberikan target juara. Yang paling realistis mereka menembus tiga besar," ujarnya menambahkan.

"Lihat saja Liverpool, Jurgen Klopp butuh empat tahun untuk membangun. Jadi MU tidak boleh cepat puas melihat kinerja musim ini."

3 dari 3 halaman

Klasemen Liga Inggris

 

 

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

  • MU

  • Gary Neville