Sukses

MU Berpotensi Lepas Enam Pemain di Bursa Transfer, Siapa Saja?

Manchester United (MU) dianggap butuh tiga sampai empat pemain baru sekelas Bruno Fernandes untuk musim depan.

Liputan6.com, Jakarta Manchester United (MU) membutuhkan tambahan amunisi baru untuk musim depan. Mengingat keuangan klub yang tengah amburadul akibat pandemi virus Corona, MU terpaksa bermanuver. 

Wakil Pimpinan MU, Ed Woodward, sudah mengingatkan suporter bahwa strategi bisnis yang mereka gunakan pada bursa transfer musim panas nanti, tidak seperti biasanya. Hal itu menyusul menipisnya pemasukan klub akibat pandemi virus Corona Covid-19 yang ikut berimbas kepada sepak bola. 

Meski demikian, bukan berarti MU tidak akan menambah kekuatannya. Hanya saja, MU kabarnya terpaksa mengorbankan enam pemain mereka demi mendapatkan pemasukan tambahan. 

Seperti dilansir Metro.co.uk, enam pemain itu terdiri dari Alexis Sanchez, Chris Smalling, Marcos Rojo, Phil Jones, Jesse Lingard, dan Diogo Dalot. Mereka terpaksa dijual ke tim lain demi menambah pundi-pundi Setan Merah dalam berburu pemain sepanjang bursa transfer musim panas mendatang. 

Dana yang terkumpul selanjutnya dipakai menalangi pembelian pemain incaran MU. Salah satunya adalah winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho yang dibanderol sebesar 100 juta pounds. 

Selain itu, Manajer MU, Ole Gunnar Sloskjaer juga membutuhkan tambahan di posisi bek tengah dan penyerang.  

 

Saksikan juga video menarik di bawah ini

2 dari 4 halaman

Gagal Bersaing

Solskjaer mulai menangani MU sejak akhir 2018 lalu. Mantan penyerang Setan Merah diminta menggantikan posisi yang ditinggalkan oleh Jose Mourinho. Dan sejak dipercaya menukangi MU, Solskjaer setidaknya sudah tujuh pemain inti yang terpaksa meninggalkan Theater of Dream. 

Meski demikian, Solskjaer belum puas. Menurut laporan The Telegraph, enam pemain lainnya akan segera menyusul dalam pekan-pekan ke depan. Tiga pemain yang tengah dipinjamkan, yakni Sanchez (Inter Milan), Rojo (Estudiantes), dan Smalling (AS Roma) berada di urutan terdepan.

Sementara tiga nama lainnya, yakni Jones, Lingard dan Dalot juga diduga bakal bernasib sama. 

Banyak faktor yang menyebabkan para pemain ini terpaksa terlempar dari skuat MU. Salah satunya tentu saja performa yang mereka tunjukkan bersama Setan Merah di era kepemimpinan Solskjaer.

Dua pemain Inggris, Lingard dan Jones contohnya. Keduanya dianggap gagal meyakinkan Solskjaer dan hanya mendapat kesempatan tampil sebanyak 11 pertandingan sepanjang musim ini.

Sementara Dalot yang dianggap Mourinho sebagai bek muda potensial juga meredup setelah kalah bersaing dengan Aaron Wan-Bissaka, Luke Shaw, dan Brandon Williams.  

 

3 dari 4 halaman

Beban Gaji

Bukan hanya karena penampilan mereka tidak masuk dalam rencana Solskjaer, beban gaji yang harus dibayarkan juga menjadi salah satu pertimbangan. Hal ini berlaku bagi Sanchez yang bergaji sebesar 175 ribu pound sterling sepekannya. Angka ini dianggap overbudget mengingat minimnya kontribusi pemain asal Chile itu. Sejak direkrut dari Arsenal, Sanchez hanya mencetak 3 gol dari 32 laga. 

Sudah sejak lama MU ingin menyingkirkan Sanchez. Namun hingga saat ini belum ada yang berminat. Setan Merah hanya berhasil meminjamkan Sanchez ke klub Serie A, Inter Milan. 

Lalu berapa pendapatan yang diharapkan MU dari penjualan keenam pemainnya itu? Sejauh ini belum ada angka yang pasti. Hanya saja, beberapa pemain diprediksi bakal menjadi lumbung emas MU. 

Salah satunya Chris Smalling yang tampil memukau bersama AS Roma pada musim ini. Saat ini diksusi telah mengarah ke angka 21 juta pound sterling bila AS Roma ingin mempermanenkan statusnya. 

 

 

 

4 dari 4 halaman

Butuh 3 Sampai 4 Pemain

Mantan pemain MU, Gary Neville yakin United sedang berada di trek menuju kejayaannya di era Solskjaer. Dia mengklaim, mantan klubnya hanya butuh tiga sampai empat tambahan pemain berkualita agar bisa bersaing dengan dua tim papan atas Liga Inggris, Liverpool dan Mancheter City. 

"Tim ini jauh lebih disukai daripada yang ada di sini dua tahun lalu ketika Anda berpikir perekrutan MU kehilangan arah," kata mantan bek kanan MU itu baru-baru ini kepada Sky Sports.

"Tetapi masih ada beberapa pekerjaan yang harus dilakukan di bursa transfer untuk membawa tim ini ke tim pemenang gelar - yang harus menjadi ambisi Manchester United," beber Neville. 

"Butuh tiga atau empat pemain berkualitas tinggi seperti Bruno Fernandes untuk membawa mereka ke titik di mana mereka dapat bersaing meraih gelar juara musim depan, " kata Neville. 

 

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • MU

  • Bursa Transfer