Sukses

Hajar MU, Chelsea Lolos ke Final Piala FA

Chelsea mengalahkan MU guna menantang Arsenal di final Piala FA.

Liputan6.com, London- Chelsea sukses mengamankan tiket final Piala FA usai mendepak Manchester United di babak semifinal, Senin (20/7/2020) dinihari WIB. Thee Blues menang telak 3-1 atas MU yang tak terkalahkan dalam 19 laga.

Di partai final, Chelsea akan bertemu sesama klub London, Arsenal. Sehari sebelumnya Arsenal juga menyingkirkan wakil Manchester, Manchester City, setelah menang 2-0.

Kesuksesan Chelsea melaju ke final tak lepas dari blunder fatal kiper MU David de Gea. Tak tanggung-tanggung, De Gea membuat dua kesalahan yang membuat Chelsea mencetak dua gol.

Pada laga di Stadion Wembley ini, manajer MU ole Gunnar Solskjaer banyak merotasi tim. Paul Pogba, Luke Shaw, Anthony Martial dan Mason Greenwood dicadangkan. Sedangkan Chelsea turun dengan mayoritas kekuatan terbaik. Hanya Christian Pulisic dan Kepa Arrizabalaga yang disimpan Frank Lampard.

Chelsea mengawali laga dengan baik. Mereka bisa mengendalikan permainan. Chelsea mendapat peluang emas pertama di laga ini pada menit 10. Sepakan keras Reece James dengan susah payah dihalau De Gea.

MU baru mulai bisa keluar dari tekanan di pertengahan babak pertama. Pada menit 32, MU hampir membuat gol bila saja tendangan bebas Bruno Fernandes tidak ditepis kiper Willy Cabalero.

Petaka menimpa MU di menit akhir babak pertama. Eric Bailly mengalami cedera akibat berbenturan dengan Harry Maguire. Bailly tak bisa melanjutkan pertandingan setelah mendapat perawatan cukup lama.

Keluarnya Bailly menjadi awal malapetaka bagi MU. Di menit 11 masa injury time babak pertama, Chelsea mampu unggul lebih dahulu melalui sundulan Olivier Giroud yang meneruskan umpan silang Cesar Azpilicueta.

Gol Chelsea ini tercipta akibat kesalahan De Gea. Bola seharusnya bisa diamankan pria asal Spanyol itu. Skor 1-0 mengakhiri babak pertama setelah perpanjangan waktu memakan 13 menit akibat cederanya Bailly.

 

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 3 halaman

Babak Kedua

Babak kedua baru berjalan satu menit, Chelsea mampu menggandakan skor. Lagi-lagi sebuah error dari De Gea. Eks pemain Atletico Madrid itu gagal menghalau sepakan jarak jauh Mason Mount.

MU berupaya secepatnya memperkecil ketertinggalan. Peluang emas didapat Marcus Rashford pada menit 53. Sayangnya sepakan Rashford masih melebar.

Guna menambah daya gedor tim, Solskjaer akhirnya memasukkan Pogba dan Greenwood. Namun kehadiran keduanya nampaknya sudah terlambat. Chelsea terlanjur mendapatkan angin.

Chelsea hampir menambah dua gol lagi di pertengahan babak kedua. Pertama sepakan Mount masih melambung, sedangkan aksi Giroud masih bisa dihalau De Gea.

Harry Maguire melewatkan peluang untuk memperkecil ketertinggalan MU di menit 67. Sundulan Maguire masih melebar meski gawang sudah terbuka lebar.

Gagal mencetak gol, Maguire justru malah membuat gol bunuh diri tujuh menit kemudian. Chelsea 3, MU 0.

MU mendapat hgol hiburan di menit 85 lewat penalti Bruno Fernandes. Wasit memberikan penalti setelah Callum Hudson-Odoi melanggar Anthony Martial. Tak ada gol lagi yang tercipta sampai peluit panjang ditiup wasit.

 

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain

MU: De Gea, Wan-Bissaka (Mensah 79'), Lindelof, Bailly (Martial 45', Maguire, Williams, Matic, Fred (Pogba 55'), Fernandes, James (Greenwood 56'), Rashford (Ighalo 79')

Chelsea: Caballero, James, Rudiger, Zouma, Azpilicueta, Alonso, Kovacic (Loftus-Cheek 86'), Jorginho, Mount (Pedro 90'), Willian (Odoi 80'), Giroud (Abraham 80')