Liputan6.com, Dusseldorf - Antonio Conte dan Luis Castro kemungkinan besar tidak akan mengubah komposisi tim saat Inter Milan menghadapi Shakhtar Donetsk pada semifinal Liga Europa di Merkur Spiel-Arena, Senin (17/8/2020) atau Selasa dini hari WIB.
Keputusan itu tidak lepas dari hasil positif yang masing-masing didapat sejak kompetisi kembali dimulai.
Inter Milan melaju ke semifinal Liga Europa dengan menyingkirkan wakul dua negara kuat, yakni Getafe dan Bayer Leverkusen. Sementara Shakhtar Donetsk membungkam VfL Wolfsburg serta FC Basel.
Advertisement
Kebetutlan, opsi Inter Milan juga terbatas. Conte kehilangan Alexis Sanchez karena cedera saat latihan. Begitu pula Matias Vecino.
Sementara Milan Skriniar dan Christian Eriksen kemungkinan besar tetap di bangku cadangan.
Di sisi lain, Castro kini bisa menurunkan Davit Khocholava yang menjalani sanksi disiplin. Meski begitu, pemain asal Georgia itu diragukan bisa masuk tim utama.
Berikut perkiraan pemain Inter Milan vs Shakhtar Donetsk di semifinal Liga Europa:
Saksikan Video Inter Milan Berikut Ini
Perkiraan Pemain
Inter Milan (3-5-2): Handanovic; Godín, De Vrij, Bastoni; D’Ambrosio, Barella, Brozovic, Gagliardini, Young; Martinez, Lukaku
Shakhtar Donetsk (4-2-3-1): Pyatov; Dodo, Kryvtsov, Bondar, Matviyenko; Marcos Antonio, Stepanenko; Marlos, Alan Patrick, Taison; Junior Moraes
Advertisement
Rekor Pertemuan
Waktu-Ajang-Laga-Skor
10/8/2005 Kualifikasi Liga Champions Shakhtar vs Inter 0-2
24/8/2005 Kualifikasi Liga Champions Inter vs Shakhtar 1-1
Infografis
Advertisement