Liputan6.com, Madrid - Pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann mendapat dukungan untuk melatih Real Madrid. Dukungan itu uniknya datang dari mantan pelatih Leipzig sendiri, Ralf Rangnick.
"Saya percaya dia bisa di Real Madrid. Saya kira itu sangat mungkin bahwa dia akan hengkang ke klub yang lebih besar dari Leipzig, jika dia mau," kata Rangnick seperti dilansir Sportskeeda.
Nagelsmann mencuri perhatian publik sepak bola dunia setelah membawa Leipzig ke semifinal Liga Champions. Pasalnya, ia meraih prestasi itu saat masih berusia 33 tahun.
Advertisement
Ya, Nagelsmann tercatat sebagai pelatih termuda yang sukses meraih hal itu. Yang luar biasa, Leipzig juga menyingkirkan klub-klub yang lebih mapan semisal Tottenham Hotspur dan Atletico Madrid untuk sampai ke semifinal.
Di musim ini, Leipzig juga finis di peringkat ketiga klasemen akhir Liga Jerman. Itu artinya, Leipzig akan kembali tampil di Liga Champions musim depan.
Real Madrid sendiri sejatinya masih dilatih oleh Zinedine Zidane. Klub berjuluk Los Galacticos itu tampaknya belum berniat mengganti pelatih usai sukses menjuarai Liga Spanyol musim 2019/20.
Â
Â
Saksikan Video Real Madrid di Bawah Ini
Karier Kepelatihan Nagelsmann
1989 Hoffenheim
11 Februari 2016 - 30 Juni 2019
Jumlah Pertandingan: 136
Menang: 55
Imbang: 43
Kalah: 38
Memasukan: 257
Kemasukan: 197
Advertisement
RB Leipzig
1 Juli 2019 - Sekarang
Jumlah pertandingan: 47
Menang: 26
Imbang: 14
Kalah: 7
Memasukan: 107
Kemasukan: 55
Â
Klasemen Liga Spanyol
Â
Advertisement