Sukses

Sinisa Mihajlovic Positif Covid-19

Dalam pernyataan resminya, Bologna menyatakan Mihajlovic Mihajlovic dipastikan positif terkena virus corona Covid-19.

Liputan6.com, Bologna- Kabar buruk datang dari pelatih Bologna, Sinisa Mihajlovic. Eks pemain Lazio itu dinyatakan positif terjangkit virus corona Covid-19.

Dalam pernyataan resminya, Bologna menyatakan Mihajlovic dipastikan positif terkena virus corona Covid-19, tapi tidak menunjukkan gejala dan telah ditempatkan di karantina selama dua minggu.

Mihajlovic terdeteksi terjangkit Covid-19 dalam tes yang dilakukan jelang dimulainya latihan pra musim Bologna pada Senin (24/8/2020).

Pelatih 51 tahun itu terancam berada dalam kondisi sangat serius. Pasalnya Mihajlovic termasuk dalam kelompok yang berisiko tinggi jika sampai terjangkit Covid-19.

Pria Serbia itu pernah terkena penyakit leukimia pada Juli 2019. Mihajlovic harus menjalani kemoterapi dan transplantasi sumsum tulang.

 

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

2 dari 2 halaman

Kondisi Terkini

Mihajlovic memang telah pulih sepenuhnya, tetapi masih dalam kelompok berisiko tinggi karena riwayat penyakit seriusnya baru-baru ini.

Untungnya sejauh ini kondisi Mihajlovic masih baik-baik saja. Dia tetap berhubungan dengan staf pelatih dan para pemain serta menyaksikan latihan lewat video dari rumah sakit.