Sukses

Arthur Melo: Luis Suarez Bakal Banyak Membantu Juventus

Arthur Melo senang mantan rekannya di Barcelona Luis Suarez bakal segera gabung dengan Juventus.

Liputan6.com, Turin- Arthur Melo senang mantan rekannya di Barcelona, Luis Suarez bakal segera gabung dengan Juventus. Suarez dan Juve diberitakan sudah mencapai kesepakatan pribadi untuk durasi kontrak yang belum diketahui.

Luis Suarez saat ini masih mengurus kepindahannya ke Juventus. Salah satu kendala yang dihadapinya yaitu masalah paspor.

Luis Suarez bisa dicap sebagai pemain non Eropa kalau tidak punya paspor Eropa. Dia tak bisa gunakan paspor istrinya di Italia, yang sebelumnya bisa digunakan di Spanyol.

Media Spanyol, Sport pun melansir Luis Suarez kemungkinan bakal mengurus paspor sebagai warga negara Spanyol. Dia memenuhi syarat punya paspor ganda karena sudah menetap di Spanyol sejak 2014.

Melo, yang baru saja diperkenalkan Juventus, mengaku senang jejaknya diikuti Suarez. Apa saja komentarnya?

 

Saksikan Video Juventus di Bawah Ini:

2 dari 4 halaman

Komentar Arthur

 

Di sela-sela perkenalannya sebagai pemain baru Juventus dengan media di Italia, dia pun mengomentari kemungkinan hadirnya Suarez di Turin.

"Saya belum bicara dengan dia dan saya tak tahu bagaimana kondisinya," ujar Arthur.

"Dia pemain hebat dan dia pastinya bakal membantu banyak untuk tim."

 

3 dari 4 halaman

Diperlakukan dengan Baik

 

Meski sempat terjadi gesekan dengan manajemen Barcelona, Arthur tetap mengucapkan terima kasih untuk klub asal Katalunya itu. Dia mengatakan sudah diperlakukan dengan baik di klub.

"Mereka memperlakukan saya dengan baik dan saya bagian dari proyek ambisius. Saya pikir gabung Juventus bisa jadi langkah penting di karier saya," ujarnya.

 

4 dari 4 halaman

Main dengan Ronaldo

 

Arthur juga antusias karena kini bakal main bareng dengan Cristiano Ronaldo. Sebelumnya dia main dengan Messi.

"Saya beruntung punya kesempatan main dengan pemain hebat. Main dengan Ronaldo seperti mimpi yang jadi kenyataan," ujarnya.

Â