Liputan6.com, ReykjavÃk - Timnas Inggris kembali bertemu Islandia setelah dipermalukan pada ajang Piala Eropa 2016. The Three Lions berambisi membalas dendam.
Harry Kane dan kawan-kawan dipermalukan Islandia 1-2 yang baru tampil pertama kali di turnamen internasional empat tahun lalu. Hasil tersebut berujung penunjukkan Gareth Southgate sebagai pelatih baru menggantikan Roy Hodgson.
Baca Juga
Hasil BRI Liga 1 Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta: Macan Kemayoran Jadi Korban Comeback Bajul Ijo
Imbas Kesalahan Erik ten Hag, Ruben Amorim Harus Hadapi Kesulitan Besar di Manchester United
Link Live Streaming BRI Liga 1 Persib Bandung vs Borneo FC, Jumat 22 November 2024 Pukul 19.00 WIB di Indosiar dan Vidio
Di tangan Southgate, Inggris sukses mencapai semifinal Piala Dunia 2018 serta lolos Piala Eropa 2020 yang ditunda penyelenggaraannya hingga tahun depan. Sembari menunggu gelaran turnamen itu, mereka kini mengalihkan fokus ke UEFA Nations League 2020/2021.
Advertisement
Islandia menjadi lawan pertama pada persaingan Grup 2. Pertandingan berlangsung di Laugardalsvollur, Sabtu (5/9/2020).
Usai menempati peringkat tiga pada UEFA Nations League edisi pertama, The Three Lions berambisi meninggalkan kesan positif serupa. Untuk itu Islandia wajib ditumbangkan.
Saksikan Video UEFA Nations League Berikut Ini
Perkiraan Pemain
Islandia (4-4-2): Halldorsson; Hermannsson, Arnason, Ingason, Skulason; A Sigurdsson, Bjarnason, Trautason, Anderson; Bodvarsson, Sigthorsson
Inggris (4-3-3): Pope; Alexander-Arnold, Gomez, Keane, Walker; Mount, Rice, Foden; Sterling, Kane, Sancho
Advertisement
Pertemuan Sebelumnya
Waktu-Ajang-Laga-Skor Â
28/06/16 Piala Eropa Inggris vs Islandia 1-2
05/06/04 Persahabatan Inggris vs Islandia 6-1