Sukses

Ada Jasa Legenda Arsenal dalam Karier Donny van de Beek

Donny van de Beek telah resmi berseragam Manchester United (MU).

Liputan6.com, Manchester - Donny van de Beek telah resmi berseragam Manchester United (MU). Ia ditransfer dengan harga 35 juta pound sterling atau Rp 685 miliar dari klub Belanda, Ajax Amsterdam.

Meski berposisi gelandang, Van de Beek ternyata ditemukan legenda sekaligus mantan striker Arsenal, Dennis Bergkamp. Kisah itu diceritakan mantan Kepala Akademi Ajax, Ruben Jongkind.

"Dia (Van de Beek, red) terpilih masuk Ajax dan dia ada di tim Bergkamp. Dalam waktu singkat, Bergkamp berkata bahwa Van de Beek akan menjadi pemain besar jadi saya harus bekerja privat dengan dia," kata Jongkind seperti dilansir Sportskeeda.

Seperti diketahui, Van de Beek bergabung dengan MU pada bursa transfer musim panas ini. Manajemen Setan Merah -julukan MU- mengontrak Van de Beek dengan durasi lima tahun.

Van de Beek menjadi incaran klub-klub besar Eropa setelah tampil brilian di Liga Champions musim 2018/19. Ia turut membawa Ajax hingga semifinal sebelum akhirnya dikalahkan Tottenham Hotspur.

 

 

Saksikan Video MU di Bawah Ini

2 dari 4 halaman

Kemampuan Alami

Jongkind mengatakan, pertemuan Bergkamp dan Van de Beek pertama kali terjadi pada sekitar 2008. Ketika itu, Bergkamp adalah pelatih tim anak-anak Ajax dan Van de Beek datang sebagai pemain trial.

Menurut Jongkind, Van de Beek saat itu langsung membuat Bergkamp terkesima. "Bergkamp melihat Van de Beek punya kemampuan mengamati ruang dan intelejensia untuk menempatkan posisi," katanya.

3 dari 4 halaman

Jadi Rekor Baru

Di sisi lain, bergabungnya Van de Beek membuat Belanda kini telah menyumbang 13 pemain bagi MU sepanjang sejarah klub. Alhasil, Belanda menjadi penyumbang pemain terbanyak bagi MU di luar negara Inggris Raya dan Irlandia.

Belanda meninggalkan Prancis di angka 12. Meski begitu, Prancis bisa mengejar jika MU jadi merekrut Dayot Upamecano dari RB Leipzig.

4 dari 4 halaman

Belanda Terbanyak

13 Pemain: Belanda

12 Pemain: Prancis

6 Pemain: Argentina, Brasil, Belgia, Italia, Portugal, Spanyol

5 Pemain: Denmark, Norwegia, Swedia

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

  • Donny van de Beek adalah pemain sepak bola Profesional asal Belanda yang saat ini dipinjamkan ke Everton dari Manchester United
    Donny van de Beek adalah pemain sepak bola Profesional asal Belanda yang saat ini dipinjamkan ke Everton dari Manchester United

    Donny van de Beek

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • MU