Liputan6.com, Jakarta Inter Milan resmi mendapatkan bek tangguh AS Roma, Aleksandar Kolarov. Bek asal Serbia ini sudah menjalani tes medis pada Senin (7/9/2020) kemarin.
Kolarov, bek yang juga pernah main di Manchester City, ini akan meneken kontrak hari ini. Ini menjadi tambahan tenaga baru bagi Inter Milan.
Baca Juga
Pelatih Inter, Antonio Conte sebelumnya meminta seorang bek kiri yang berkualitas.
Advertisement
"Aleksandar Kolarov resmi jadi pemain baru Inter Milan," bunyi pernyataan resmi Inter Milan.
"Pemain asal Serbia ini gabung dalam kontrak permanen dengan Inter Milan dari AS Roma."
Â
Saksikan video Inter Milan berikut ini:
Besar Transfer
Â
Inter Milan kabarnya mendapatkan bek 34 tahun ini dengan harga murah. Inter hanya membayar AS Roma 1,5 juta euro plus bonus 500 ribu euro.
Bonus diberikan kalau bisa memenuhi target tertentu. Kolarov gabung dengan durasi kontrak satu tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun.
Â
Advertisement
Statistik
Â
Kolarov punya cukup banyak pengalaman di Italia. SEbelum gabung AS Roma, Kolarov juga pernah tiga musim di Lazio.
Manchester City jadi klub paling lama dibela Kolarov. Dia bersama The Citizens selama tujuh musim.