Sukses

Terancam Penjara, Solskjaer Pastikan Harry Maguire Tetap Kapten MU

Manajer Manchester United (MU), Ole Gunnar Solskjaer memastikan Harry Maguire tetap berstatus sebagai kapten tim. Meskipun, sang pemain sempat tersangkut kasus hukum di Yunani.

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester United (MU), Ole Gunnar Solskjaer memastikan Harry Maguire tetap berstatus sebagai kapten tim. Meskipun, sang pemain sempat tersangkut kasus hukum di Yunani.

 "Tentu saja, Maguire seperti yang Anda lihat menjalani musim panas yang sulit. Dia tidak punya jeda panjang. Jeda yang dia jalani berbeda dari yang lain karena kami memberinya kelebihan. Setelah itu, dia kembali dan terlihat baik-baik saja," kata Solskjaer seperti dilansir Sportskeeda.

Seperti diketahui, Maguire tersangkut kasus hukum saat liburan di Mykonos, Yunani. Ia menurut berita yang beredar terlibat perkelahian dan percobaan suap kepada pihak kepolisian setempat.

Oleh pengadilan, Maguire terancam hukuman 21 bulan penjara. Namun, pemain berusia 27 tahun itu masih bebas lantaran pengajuan bandingnya diterima.

"Dia menangani masalah itu dengan baik. Saya akan mendukungnya dan dia akan tetap menjadi kapten kami," katanya.

"Kami hanya perlu membiarkan Maguire dan pengacaranya mengurus soal itu," ujarnya mengakhiri.

 

 

Saksikan Video MU di Bawah Ini

2 dari 3 halaman

Melihat Kemampuan Terbaik

Solskjaer menambahkan, ia yakin kasus hukum itu tidak memengaruhi performa Maguire di atas lapangan. Bagi Solskjaer, mantan pemain Leicester itu merupakan sosok yang selalu positif.

"Bagi saya dia selalu menjadi manusia yang baik dan selalu positif. Jadi, saya harap, kita bisa melihat penampilan terbaik Maguire," katanya.

MU sendiri baru akan memulai musim 2020/21 pada 19 September. Pihak Liga Inggris memberi kelonggaran setelah MU baru menuntaskan musim 2019/20 akhir Agustus usai tampil di semifinal Liga Europa.

 

3 dari 3 halaman

Jadwal MU di Liga Inggris Hingga Akhir Tahun

September 2020

12 - Burnley (A)

19 - Crystal Palace (H)

26 - Brighton (A)

Oktober 2020

3 - Tottenham Hotspur (H)

17 - Newcastle United A)

24 - Chelsea (H)

31 - Arsenal (H)

November 2020

7- Everton (A)

21 - West Bromwich Albion (H)

28 - Southampton (A)

Desember 2020

5 - West Ham United (A)

12 - Manchester City (H)

15 - Sheffield United (A)

19 - Leeds United (H)

26 - Leicester (A)

28 - Wolves (H)

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

  • Harry Maguire adalah pemain sepak bola profesional asal Inggris yang tergabung dalam klub Manchester United
    Harry Maguire adalah pemain sepak bola profesional asal Inggris yang tergabung dalam klub Manchester United

    Harry Maguire

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • MU