Sukses

Lionel Messi Tetap Kapten Barcelona Meski Sempat Ingin Hengkang

Barcelonga mengonfirmasi bahwa Lionel Messi, Sergio Busquets, Gerard Pique, dan Sergi Roberto akan tetap menjadi empat opsi teratas untuk mengenakan ban kapten.

Liputan6.com, Barcelona - Lionel Messi memberi tahu Barcelona bahwa dia ingin mengaktifkan klausul dalam kontraknya, Agustus lalu. Dengan begitu, pemain berjuluk La Pulga ini bisa pergi dengan status bebas transfer.

Tapi, Barcelona menolak keinginan Lionel Messi. Klub Catalan itu baru menginzinkan Messi pergi jika ada klub yang menebus klausul pelepasannya sebesar 700 juta euro atau sekitar Rp 12,2 triliun.

Perselisihan pun terjadi. Messi tak muncul untuk tes COvid-19 yang dijadwalkan Barcelona menjelang latihan pramusim.

Namun, Lionel Messi dalam wawancara kepada Goal menyatakan bakal bertahan daripada bertarung di pengadilan dengan Barcelona. Dia telah bergabung dengan skuat asuhan Ronald Koeman pada Senin (7/9/2020) lalu.

 

 

Saksikan Video Lionel Messi di Bawah Ini

2 dari 3 halaman

Tidak Berpengaruh

Perselisihan masalah kontrak tidak memengaruhi posisi Messi di skuat Barcelona. Pemenang Ballon d'Or enam kali itu tetap akan menjadi kapten tim untuk tiga musim berturut-turut.

"Empat kapten dari La Masia melanjutkan di Barca untuk musim ketiga berturut-turut. Para pemain yang akan memakai ban kapten adalah Leo Messi, Sergio Busquets, Gerard Pique dan Sergi Roberto, dalam urutan itu," demikian pernyataan Barcelona.

"Sejak kepergian Andres Iniesta pada 2018, pemain Argentina itu bertugas sebagai kapten Barca. Blaugrana nomor 10 itu memasuki musim ke-17 di klub dan tiga di antanya sebagai kapten."

 

 

3 dari 3 halaman

Laga Persahabatan

Messi memperkuat Barcelona dalam laga persahabatan kontra Gimnastic Tarragona. Laga yang digelar di Estadi Johan Cruyff, Sabtu (12/9/2020) malam WIB, berkesudahan 3-1 untuk Barcelona.

Ketiga gol Barcelona dicetak oleh Ousmane Dembele dan penalti dari Antoine Griezmann serta Philippe Coutinho. Sementara Gimnastic mencetak gol hiburan lewat Javi Bonilla.