Liputan6.com, Jakarta Pelatih kepala Arsenal, Mikel Arteta, meminta para pemainnya agar meningkatkan standar permainannya setara dengan Liverpool. Kedua tim akan kembali bertemu di stadion Anfield untuk memperebutkan tiket ke perempat final Piala Liga Inggris, Jumat dini hari WIB (2/10).
Ini menjadi pertemuan kedua beruntun bagi kedua tim dalam selang waktu empat hari. Sebelumnya, Liverpool berhasil mengalahkan The Gunners 3-1 pada ajang Premier League sekaligus membalas kekalahan di ajang Community Shiled di mana The Reds kalah 4-5 lewat adu penalti usai seri 1-1.
Baca Juga
Piala Liga Inggris memang bukan menjadi prioritas tim-tim Premier League, termasuk Arsenal. Hanya saja hasil pertandingan melawan Liverpool dapat memberi gambaran kekuatan The Gunners.
Advertisement
Pada pertemuan Senin lalu, Arsenal sebenarnya sempat memimpin lewat Alexandre Lacazette. Namun Liverpool bangkit dan memborong tiga gol lewat Sadio Mane, Andrew Robertson, dan Diogo Jota.
Â
Saksikan juga video menarik di bawah ini
Standar Tinggi Liverpool
Menurut Arteta, Liverpool merupakan tim yang memiliki standar kelas atas. Karena itu, Arteta berharap para pemainnya bisa meniru dan menyamai level tim berjuluk The Reds itu.
"Saya sangat senang kami bisa bersaing sepanjang laga itu dan saya pikir banyak hal yang bisa kami lakukan lebih baik lagi dan itu akan banyak membantu kami dalam proses," kata Arteta seperti dilansir situs resmi klub.
"Kami mencoba dan mereka percaya. Itu yang saya minta kepada mereka sebelum laga, yakni yakin dan percaya," beber Arteta.
Â
Advertisement
Optimistis Lebih Baik
"Dengan karakter dan cara bermain yang kami miliki, kami harus akui kalau mereka lebih baik baik dalam melihat momen dan kami harus bisa lebih baik lagi," ujar Arteta.
"Level ini lah yang harus kami capai. Kami kembali lagi Kamis (Jumat dini hari WIB) dan mencoba memenangkannya lagi," katanya.
Prediksi Line Up
Liverpool (4-3-3): Adrian; James Milner, Rhys Williams, Joe Gomez, Neco Williams; Naby Keita, Marko Grujic, Curtis Jones; Diogo Jota, Takumi Minamino, Xherdan Shaqiri
Arsenal (3-4-3): Runar Alex Runarsson; Kieran Tierney, Gabriel Magalhaes, David Luiz; Bukayo Saka, Dani Ceballos, Joe Willock, Ainsley Maitland-Niles; Reiss Nelson, Edward Nketiah, Nicolas Pepe
Advertisement