Liputan6.com, Zagreb - Pelatih Timnas Indonesia U-19Â Shin Tae-yong berencana menjajal formasi baru pada uji coba melawan Macedonia Utara di Stadion NK Junak Sinj, Split, Kroasia, Minggu (11/10/2020).
Namun, juru taktik asal Korea Selatan itu tidak menyebut pola apa yang akan digunakannya. Selama ini timnas U-19 memakai sistem 4-4-2.
Baca Juga
"Akan ada sedikit perubahan di dalam formasi. Untuk persiapan tim sama seperti pertandingan sebelumnya," ujar Shin Tae-yong, dikutip situs resmi PSSI.
Advertisement
Shin Tae-yong menyebut Macedonia Utara sebagai tim bagus dengan karakter permainan Eropa Timur. Dia pun meminta timnas U-19Â fokus sepanjang laga agar dapat meraup hasil positif.
"Macedonia Utara adalah tim bagus dan mereka pasti memanfaatkan uji coba ini untuk mengikuti turnamen di Eropa," kata pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.
Saksikan Video Timnas U-19 Berikut Ini
Reaksi Pemain
Permintaan Shin Tae-yong diamini penyerang Irfan Jauhari. Dia memastikan rekan-rekannya telah mempersiapkan diri dengan maksimal untuk pertandingan tersebut.
"Seperti biasa terus melakukan persiapan yang baik jelang menghadapi Macedonia Utara. Kami akan berjuang keras dan meraih hasil terbaik melawan mereka," tutur Irfan.
Advertisement
Kinerja Timnas U-19
Timnas U-19 baru saja mengalahkan NK Gugopoljie 3-0 pada laga uji coba di Stadion NK Uskok Klis, Split, Kamis (8/10/2020). Gol dicetak Braif Fatari, Brylian Aldama, dan Witan Sulaeman.
Ini adalah laga pertama timnas U-19 pada pemusatan latihan di Kroasia bulan Oktober. Bulan lalu, timnas -19 sudah menjalani tujuh uji coba melawan Bulgaria (0-3), Kroasia (1-7), Arab Saudi (3-3), serta dua kali melawan Qatar (2-1 dan 1-1), Bosnia Herzegovina (0-1), dan Dinamo Zagreb (1-0).
Sejak Akhir Agustus
Timnas U-19 berada di Kroasia sejak akhir Agustus 2020 untuk menjalani TC. Selama TC di Kroasia, Garuda Muda menjalani tujuh pertandingan uji coba dengan hasil dua kali berjaya, dua imbang, dan tiga tumbang.
Kemenangan diraih saat berhadapan kontra Qatar dan Dinamo Zagreb serta Dugopolje. Hasil imbang didapatkan ketika melawan Qatar dan Arab Saudi. Sementara kekalahan diterima tiga negara Eropa yakni Bulgaria, Kroasia serta Bosnia-Herzegovina.
Berikut jadwal timnas U-19 selanjutnya:
Advertisement
Jadwal Timnas U-19
Minggu, 11 Oktober 2020
Timnas U-19 vs Macedonia Utara
Rabu, 14 Oktober 2020
Timnas U-19 vs Macedonia Utara
Selasa, 20 Oktober 2020
Timnas U-19 vs Bosnia-Herzegovina
Jumat, 23 Oktober 2020
Timnas U-19 vs Bosnia-Herzegovina
Senin, 26 Oktober 2020
Timnas U-19 vs belum ditentukan