Sukses

Hasil UEFA Nations League: Inggris Bungkam Belgia karena Lebih Baik di Babak Kedua

Inggris sukses membungkam Belgia 2-1 dalam laga UEFA Nations League 2020, Senin (12/10/2020) dinihari WIB

Liputan6.com, London - Inggris sukses membungkam Belgia 2-1 dalam laga UEFA Nations League 2020, Senin (12/10/2020) dinihari WIB di Wembley. Dua gol Inggris lahir dari penalti Marcus Rashford (39') dan Mason Mount (64').

Sementara, satu gol Belgia dicetak Romelu Lukaku lewat penalti di menit ke-16.

Gelandang Inggris, Jordan Henderson mengatakan timnya bisa menang lantaran bermain lebih baik di babak kedua. "Kami bertanding dengan baik terutama di babak kedua," ujarnya seperti dilansir situs resmi UEFA.

Inggris harus tertinggal lebih dahulu dalam pertandingan itu ketika Lukaku sukses mengeksekusi penalti di menit ke-16. Hadiah penalti diberikan setelah Lukaku dijatuhkan Eric Dier di kotak terlarang.

Inggris terus tampil menyerang demi mencari gol penyeimbang. Di menit ke-39, kerja keras Henderson dkk. berbuah hasil.

Ia dijatuhkan Thomas Meunier di kotak penalti Belgia. Marcus Rashford yang menjadi eksekutor penalti sukses menjalankan tugasnya.

Skor pun berubah 1-1 dan bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Belgia mencoba tampil lebih menyerang. Namun, justru Timnas Inggris yang mampu mencetak gol kedua di menit ke-64 melalui Mason Mount. Skor 2-1 tak berubah hingga laga usai.

 

Saksikan Video UEFA Nations League di Bawah Ini

2 dari 3 halaman

Belgia Bahaya

Henderson mengatakan, Inggris tahu betul potensi Belgia dalam laga tersebut. Namun ia memuji kinerja timnya yang sukses menahan Lukaku dkk.

"Kami tahu, dengan pemain yang mereka miliki, akan ada masalah. Tetapi kami meminimalisasinya dan sukses memetik poin yang sangat penting," ujarnya.

3 dari 3 halaman

Hasil UEFA Nations League

Bosnia-Herzegovina 0-0 Belanda

Inggris 2-1 Belgia

Kroasia 2-1 Swedia

Polandia 0-0 Italia

Islandia 0-3 Denmark

Prancis 0-0 Portugal