Sukses

Ronaldo Dinyatakan Positif Covid-19, Saham Juventus Jatuh

Di bawah aturan karantina baru Italia, Ronaldo harus diisolasi selama 10 hari, karenanya akan absen dalam dua pertandingan Juventus berikutnya.

Liputan6.com, Jakarta Cristiano Ronaldo dinyatakan positif Covid-19. Hal ini diumumkan Federasi Sepak Bola Portugal, Selasa (13/10/2020).

Ronaldo rencananya akan bermain untuk Timnas Portugal melawan Swedia di ajang UEFA Nations League A3 di Estadio Jose Alvalade Rabu (14/10/2020) atau Kamis dini hari WIB. Ronaldo dipastikan akan melewatkan pertandingan tersebut.

Federasi Sepak Bola Portugal mengatakan Ronaldo "baik-baik saja, tanpa gejala, dan dalam isolasi," setelah dinyatakan positif pada Selasa pagi. Seluruh skuat Portugal sudah diuji, namun pemain lainnya dinyatakan negatif.

Pemain berusia 35 tahun, yang telah memenangkan Ballon d'Or lima kali ini, langsung dibebaskan dari tugas internasional setelah didiagnosis.

Di bawah aturan karantina baru Italia, Ronaldo harus diisolasi selama 10 hari, karenanya akan absen dalam dua pertandingan Juventus berikutnya.

Marketwatch.com melaporkan, saham di Juventus kabarnya jatuh ke posisi terendah setelah muncul kabar Ronaldo positif Covid-19.

Simak Video Cristiano Ronaldo Berikut Ini

2 dari 4 halaman

Foto Bareng

Sebelumnya, BBC melansir, Ronaldo sempat memposting foto selfie dengan pasukan Portugal di media sosial pada Senin malam dengan tulisan "Bersatu di dalam dan di luar lapangan!"

3 dari 4 halaman

Tanpa Gejala

Seperti telah diberitakan, FA Portugal telah mengonfirmasi Cristiano Ronaldo telah dites positif Covid-19. Sebelumnya, mantan bintang Real Madrid ini dinyatakan tanpa gejala.

"Pemain internasional Portugal baik-baik saja, tanpa gejala dan dalam isolasi," bunyi pernyataan itu. "Setelah kasus positif, pemain yang tersisa melakukan tes baru Selasa pagi ini, semuanya dengan hasil negatif."

4 dari 4 halaman

Karantina Mandiri

Sebelumnya, Ronaldo dkk terpaksa menjalani isolasi setelah dua staf Juventus dinyatakan positif virus corona jelang menghadapi Napoli pada lanjutan Liga Italia Serie A.

Juventus menggelar karantina mandiri di sebuah hotel bernama J Hotel yang terletak di Turin. Hotel ini tak jauh dari markas latihan Juve di La Continassa.

  • Cristiano Ronaldo merupakan pemain sepak bola asal Portugal. Ronaldo kini bergabung dengan tim Real Madrid.
    Cristiano Ronaldo merupakan pemain sepak bola asal Portugal. Ronaldo kini bergabung dengan tim Real Madrid.

    Cristiano Ronaldo

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.

    Juventus

  • Penyebaran Covid-19 ke seluruh penjuru dunia diawali dengan dilaporkannya virus itu pada 31 Desember 2019 di Wuhan, China

    COVID-19

  • Ronaldo

  • Berita Bola