Liputan6.com, Valencia - Pembalap Monster Energy Yamaha Valentino Rossi menyesalkan hasil akhir MotoGP Eropa 2020 di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (8/11/2020). Dia kesal gagal menyelesaikan balapan.
Rossi kembali mengaspal setelah melewatkan dua seri di Aragon akibat positif Covid-19. Sempat melewatkan hari pertama latihan bebas, sosok berusia 41 tahun itu kemudian menduduki posisi 18 di kualifikasi.
Dalam situasi kurang maksimal, Rossi sukses memperbaiki posisi di MotoGP Eropa. Sayang balapannya berakhir di lap kelima karena masalah mesin.
Advertisement
Rossi mengaku ingin tampil penuh demi mengembalikan kebugaran dan insting setelah lama mendekam. Dia juga membutuhkan data agar bisa tampil lebih baik pada balapan selanjutnya.
MotoGP Valencia berlangsung di tempat sama pekan depan. "Sangat disayangkan karena saya membutuhkan 27 lap. Namun mesin tidak bekerja akibat gangguan listrik," ungkapnya, dilansir Crash.
Saksikan Video MotoGP Berikut Ini
Sial di 2020
Nasib sial di MotoGP Eropa membuat Rossi gagal memetik angka di tujuh seri pada musim ini, dua di antaranya karena tidak berpartisipasi.
Dia terdampar di peringkat 15 klasemen sementara dengan perolehan 58 angka. Menyisakan dua seri, Rossi berpotensi menorehkan rapor terburuk sepanjang kariernya.
Sejauh ini performa terjelek Rossi di kelas utama terjadi pada 2011. Pada musim debut bersama Ducati, dia hanya menorehkan 139 angka dari 17 balapan.
Â
Advertisement
Rapor Rossi di 2020
Seri MotoGP-Posisi
Spanyol: DNF
Andalusia: 3
Rep Ceko: 5
Austria: 5
Styria: 9
San Marino: 4
Emilia Romagna: DNF
Catalunya: DNF
Prancis: DNF
Aragon: Absen
Teruel: Absen
Eropa: DNF