Sukses

Jadwal MotoGP Portugal : Siapa Berjaya di Debut Sirkuit Portimao?

MotoGP 2020 seri terakhir akan berlangsung di Sirkuit Portimao, akhir pekan ini.

Liputan6.com, Portimao - MotoGP 2020 seri terakhir akan berlangsung di Sirkuit Portimao, akhir pekan ini. Sejatinya, seri terakhir sudah tak menentukan usai Joan Mir dipastikan merengkuh gelar juara dunia.

Namun demikian, MotoGP seri Portimau diprediksi tetap bakal berlangusng seru. Maklum, para pembalap baru sekali menjajal Sirkuit Portimao.

Kesan mereka soal sirkuit yang belum pernah digunakan untuk MotoGP ini bermacam-macam. Valentino Rossi mengungkapkan, kesan-kesannya soal trek naik turun di sirkuit Portimao.

"Banyak sekali trek naik turun, Anda jadi sering loncat loncat," kata pembalap Yamaha Valentino Rossi usai menjajal sirkuit Portimao.

Selain itu, balapan juga akan tetap seru mengingat Alex Rins yang masih harus mengamankan posisi runner up. Itu untuk menyempurnakan tahun Suzuki yang sudah meraih segalanya pada tahun ini.

Tim berlambang S ini menyempurnakan perayaan 100 tahun mereka ikut MotoGP dengan gelar juara lewat Joan Mir.

 

Saksikan Video MotoGP di Bawah Ini

2 dari 3 halaman

Jadwal MotoGP

Sabtu, 21 November 2020

16.55-17.40 WIB: Latihan Bebas 3

20.30-21.00 WIB: Latihan Bebas 4

21.10-21.25 WIB: Kualifikasi 1

21.35-21.50 WIB: Kualifikasi 2

Minggu, 22 November 2020

17.00-17.20 WIB: Pemanasan

21.00 WIB: Balapan

3 dari 3 halaman

Klasemen MotoGP

Posisi-Nama-Asal Tim (Motor)-Poin 

1 . Joan MirTeam Suzuki Ecstar 171

2 . Franco MorbidelliPetronas Yamaha SRT 142

3. Alex RinsTeam Suzuki Ecstar 138

4. Maverick VinalesMonster Energy Yamaha MotoGP 127

5. Fabio QuartararoPetronas Yamaha SRT 125

6. Andrea DoviziosoMission Winnow Ducati Team 125

7. Pol EspargaroRed Bull KTM Factory Racing 122

8. Jack MillerPramac Racing 112

9. Takaaki Nakagami LCR Honda IDEMITSU 105

10. Miguel OliveiraRed Bull KTM Tech3 100

11 .Brad BinderRed Bull KTM Factory Racing 87

12. Danilo PetrucciMission Winnow Ducati Team 78

13. Johann ZarcoAvintia Ducati 71

14. Alex MarquezRepsol Honda 67

15. Valentino RossiMonster Energy Yamaha MotoGP 62

16. Francesco BagnaiaPramac Racing 47

17. Aleix EspargaroAprilia Racing Team Gresini 34

18. Cal CrutchlowLCR Honda Castrol 29

19. Iker LecuonaRed Bull KTM Tech3 27

20. Stefan BradlRepsol Honda 18

21. Bradley SmithAprilia Racing Team Gresini 12

22. Tito RabatAvintia Ducati 10

23. Michele PirroPramac Racing 4

24. Lorenzo SavadoriAprilia Racing Team Gresini 0

25. Mika KallioRed Bull KTM Tech3 0

26. Marc MarquezRepsol Honda 0