Sukses

Jadwal F1 GP Sakhir : Minus Lewis Hamilton

Lewis Hamilton harus absen dalam balapan F1 GP Sakhir karena positif Covid-19. Tempatnya di Mercedes sementara akan digantikan George Russell.

Liputan6.com, Jakarta - Formula 1 atau F1 GP Sakhir bakal jadi kesempatan besar buat George Russell untuk unjuk kemampuan bersama Mercedes. Dia menggantikan Lewis Hamilton yang terpaksa absen karena positif Covid-19.

Lewis Hamilton dinyatakan positif Covid-19 sehari setelah memenangkan GP Bahrain di tempat sama, akhir pekan lalu. "Pada waktunya kami akan mengumumkan pembalap yang akan menggantikannya," bunyi pesan Mercedes.

Meski absen, status Hamilton sebagai juara dunia F1 2020 tidak terganggu. Dia sudah mengamankan titel ketujuh sepanjang karier lewat balapan di Turki.

Bahrain menjadi negara ketiga yang menggelar seri ganda F1 pada musim ini. Namun, tidak seperti Austria dan Hungaria, dilakukan modifikasi sirkuit sehingga trek yang digunakan nanti lebih pendek.

Persaingan F1 di dua seri terakhir akan tertuju kepada Valtteri Bottas (Mercedes) dan Max Verstappen (Red Bull Honda). Keduanya kini memperebutkan status runner-up.

 

Saksikan Video F1 di Bawah Ini

2 dari 3 halaman

Jadwal GP Sakhir

Jumat, 4 Desember 2020

20.30 WIB-22.00 WIB: Kualifikasi 1

Sabtu, 5 Desember 2020

00.30-02.00 WIB: Kualifikasi 2

21.00-22.00 WIB: Kualifikasi 3

Minggu, 6 Desember 2020

00.00 WIB-01.00 WIB: Kualifikasi

Senin, 7 Desember 2020

00.10-02.10 WIB: Balapan

3 dari 3 halaman

Klasemen

Posisi-Pembalap-Asal-Tim-Poin

1. Lewis Hamilton GBR Mercedes AMG Petronas Formula One Team 332

2. Valtteri Bottas FIN Mercedes AMG Petronas Formula One Team 201

3. Max Verstappen NED Aston Martin Red Bull Racing 189

4. Daniel Ricciardo AUS Renault F1 Team 102

5. Sergio Perez MEX BWT Racing Point F1 Team 100

6. Charles Leclerc MON Scuderia Ferrari 98

7. Lando Norris GBR McLaren F1 Team 86

8. Carlos Sainz ESP McLaren F1 Team 85

9. Alexander Albon THA Aston Martin Red Bull Racing 85

10. Pierre Gasly FRA Scuderia AlphaTauri Honda 71

11. Lance Stroll CAN BWT Racing Point F1 Team 59

12. Esteban Ocon FRA Renault F1 Team 42

13. Sebastian Vettel GER Scuderia Ferrari 33

14. Daniil Kvyat RUS Scuderia AlphaTauri Honda 26

15. Nico Hulkenberg GER BWT Racing Point F1 Team 10

16. Kimi Raikkonen FIN Alfa Romeo Racing Orlen 4

17. Antonio Giovinazzi ITA Alfa Romeo Racing Orlen 4

18. Romain Grosjean FRA Haas F1 Team 2

19. Kevin Magnussen DEN Haas F1 Team 1

20. Nicholas Latifi CAN Williams Racing 0

21. George Russell GBR Williams Racing 0