Sukses

Lebih Detail Tentang Drawing 16 Liga Champions: Daftar Lengkap Tim hingga Link Live Streaming

UEFA akan menayangkan acara drawing Liga Champions 2020 secara langsung lewat live streaming sore ini.

Liputan6.com, Jakarta Sebanyak 16 klub papan atas Eropa bakal bertarung di fase knock out kompetisi Liga Champions 2020. UEFA selaku induk sepak bola Eropa dan pihak penyelenggara kompetisi antarklub paling elite di Benua Biru ini akan menggelar drawing atau pengundian untuk menentukan tim yang akan berhadapan.

Drawing Liga Champions bakal berlangsung di markas UEFA di Nyon, Senin (14 Desember 2020) pukul 11.00 waktu, Swiss atau pukul 17.00 WIB di waktu yang sama. Dalam acara ini, klub-klub yang lolos dari babak penyisihan grup akan dibagi dalam dua bagian, yakni unggulan dan non-unggulan. 

Tim-tim yang termasuk unggulan terdiri dari 8 klub yang berhasil menjadi juara grup, yakni Bayern Munchen, Real Madrid, Manchester City, Liverpool, Chelsea, Borussia Dortmund, Chelsea, Juventus, dan Paris Saint Germain (PSG). Sementara non unggulan merupakan runner up grup, seperti RB Leipzig, Barcelona, Lazio, Sevilla, Atalanta, Porto, Borussia Monchengladabach, dan Atletico Madrid.

Seperti dilansir dari situs resmi UEFA, tidak ada klub dari satu negara atau asosiasi yang akan bertemu di babak 16 besar Liga Champions. Laga akan berlangsung sebanyak 2 leg (kandang dan tandang).

UEFA selaku penyelenggara akan menayangkan acara drawing ini secara langsung lewat Live Streaming. Dapatkan link-nya pada halaman selanjutnya. 

 

 

 

Saksikan juga video menarik di bawah ini

2 dari 4 halaman

Link Live Streaming

Dapatkan link live streaming drawing babak 16 besar Liga Champions 2020 pada tautan ini...

3 dari 4 halaman

Jadwal Babak 16 Besar Liga Champions 2020

Setelah drawing dilakukan, tim-tim akan mulai bertanding tahun depan. Leg pertama dijadwalkan berlangsung pada 16/17/23/24 Februari, sementara leg kedua pada 9/10/16/17 Maret 2021.

 

4 dari 4 halaman

Jadwal babak selanjutnya:

Perempat Final

Leg Pertama: Selasa 6 dan Rabu 7 April 2021

Leg Kedua: Selasa 13 dan Rabu 14 April 2021

 

Semifinal

Leg Pertama: Selasa 27 dan Rabu 28 April 2021

Leg kedua : Selasa 4 dan Rabu 5 Mei 2021

 

Final 

Sabtu, 29 Mei 2020

 

Jadwal drawing babak perempat final dan final bakal berlangsung 19 Maret 2021Â